in

Tips Aman Membersihkan Wallpaper Berbahan Vinil

Ilustrasi wallpaper dinding. Foto: Tokopedia

Wallpaper vinil menjadi solusi dekorasi ruangan pengganti cat. Wallpaper berbahan vinil lebih elegan daripada cat dinding. Akan tetapi, wallpaper ini tetap saja kotor dan berdebu.Paparan debu dan kotoran yang terus-menerus dapat membuat permukaan wallpaper vinil menjadi kotor.

Kotoran akan mengganggu tampilan elegan wallpaper vinil sehingga terlihat kurang menarik dan terkesan jorok. Oleh karena itu, bersihkan wallpaper vinil yang kotor agar membuat tampilannya kembali terlihat menarik.

Disiarkan dari channel YouTube Selvin Ariani, berikut ini cara membersihkan wallpaper vinil agar kembali bersih.

  • Alat dan bahan yang diperlukan

Hampir sama jika ingin membersihkan permukaan lain, alat dan bahan yang diperlukan untuk membersihkan wallpaper vinil misalnya spons pencuci piring, lap kanebo, detergen bubuk, dan air

  • Cara membersihkan wallpaper vinil

Campur air dan detergen bubuk. Campurkan air dan detergen atau deterjen bubuk untuk dijadikan sebagai bahan untuk membersihkan permukaan wallpaper vinyl.

Untuk takarannya, masukkan 500 ml air di dalam sebuah wadah, kemudian masukkan sekitar tiga sendok makan deterjen bubuk. Setelah itu, aduk-aduk agar deterjen larut dengan air.

  • Seka permukaan wallpaper vinil yang kotor dengan larutan detergen

Setelah air detergen dibuat, masukkan spons pencuci piring ke dalamnya dan seka ke permukaan wallpaper vinil yang kotor.

Saat akan menyeka wallpaper vinil, pastikan untuk menggunakan permukaan spons yang lembut, bukan yang kasar. Penggunaan air deterjen sebagai bahan pembersih dianggap tidak akan merusak wallpaper berbahan vinil.

  • Segera dilap

Setelah selesai membersihkan permukaan wallpaper vinil yang kotor, segera seka dengan lap kanebo untuk mengeringkannya.

Pastikan untuk rutin membersihkan wallpaper vinil minimal tiga bulan sekali untuk menghindari penumpukan kotoran yang sulit dihilangkan.