in

Mengenal 22 Pelabuhan di Jakarta dan Fungsinya

Ilustrasi. Foto: Antara

Pelabuhan memiliki peran penting dalam roda perekonomian. Pelabuhan sebagai tempat kegiatan alih moda transportasi, penunjang kegiatan industri dan/atau perdagangan, tempat distribusi, produksi, dan konsolidasi muatan atau barang.

Ibu Kota Indonesia, DKI Jakarta memiliki cukup banyak pelabuhan. Kota yang bersisian langsung dengan Laut Jawa ini memiliki 22 pelabuhan. Di antaranya memiliki fungsi berbeda.

Berdasarkan situs resmi Pejabat Pengelola dan Informasi Daerah DKI Jakarta, dari total 22 pelabuhan, 12 pelabuhan berlokasi di Jakarta Utara dan sisanya berada di Kepulauan Seribu.

12 pelabuhan yang ada di Jakarta Utara itu adalah:

1) Pelabuhan Tanjung Priok

2) Pelabuhan Kalibaru

3) Pelabuhan Muara Baru

4) Pelabuhan Sunda kelapa

5) Pelabuhan Marunda

6) Pelabuhan Muara Angke Kaliadem

7) Pantai Mutiara

8) Pelabuhan Marina Ancol

9) Pelabuhan Pangkalan Pasir Kalibiru

10) Pelabuhan Cakung Drain Cilincing

11) Pelabuhan Kamal Muara

12) Pelabuhan Muara Angke Perikanan

Pelabuhan Tanjung Priok berstatus sebagai pelabuhan utama. Tak heran jika pelabuhan ini merupakan pelabuhan yang terbesar dan tersibuk.

Berdasarkan keterangan dari peraturan pemerintah nomor 61 tahun 2009 tentang pelabuhan, pelabuhan utama merupakan pelabuhan yang fungsi pokoknya melayani kegiatan angkutan laut dalam negeri dan internasional, alih muat angkutan laut dalam negeri dan internasional dalam jumlah besar, dan sebagai tempat asal tujuan penumpang dan/atau barang, serta angkutan penyeberangan dengan jangkauan pelayanan antarprovinsi.

Sementara itu, Pelabuhan Kalibaru, Muara Baru, Sunda Kelapa, dan Marunda merupakan pelabuhan pengumpul. Kelimanya berfungsi melayani kegiatan angkutan laut dalam negeri, alih muat angkutan laut dalam negeri dalam jumlah menengah, dan sebagai tempat asal tujuan penumpang dan/atau barang, serta angkutan penyeberangan dengan jangkauan pelayanan antarprovinsi.

Meski beda fungsi, pelabuhan utama dan pelabuhan pengumpul ini sama-sama dikelola oleh kementerian.

Sementara Pelabuhan Muara Angke, Mutiara, Marina Ancol, Pangkalan Pasir Kalibiru, dan Cakung Drain Cilincing adalah pelabuhan pengumpan regional. Sedangkan Kamal Mutiara dan Muara Angke Perikanan merupakan pelabuhan para nelayan.

10 pelabuhan lainnya berada di Kepulauan Seribu. Status 10 pelabuhan ini merupakan pelabuhan pengumpan lokal.

Pelabuhan di Kepulauan Seribu:

1) Pelabuhan Pulau Kelapa

2) Pelabuhan Pulau Harapan

3) Pelabuhan Pulau Sebira

4) Pelabuhan Pulau Untung Jawa

5) Pelabuhan Pulau Pari

6) Pelabuhan Pulau Lancang

7) Pelabuhan Pulau Pramuka

8) Pelabuhan Pulau Panggang

9) Pelabuhan Pulau Tidung

10) Pelabuhan Pulau Payung

Pelabuhan pengumpan merupakan pelabuhan yang berfungsi melayani kegiatan angkutan laut dalam negeri, alih muat angkutan laut dalam negeri dalam jumlah terbatas, merupakan pengumpan bagi pelabuhan utama dan pelabuhan pengumpul, dan sebagai tempat asal tujuan penumpang dan/atau barang, serta angkutan penyeberangan dengan jangkauan pelayanan dalam provinsi.

Pelabuhan pengumpan lokal merupakan pelabuhan pengumpan sekunder yang berfungsi melayani kegiatan angkutan laut regional untuk jumlah kecil serta merupakan pengumpan pada pelabuhan utama dan/atau pelabuhan regional.