in

Pengen Menikmati Lautan Awan, Enam Puncak di Ponorogo Bisa Dipilih

Tumpak Pare, Wisata di Ponorogo yang bisa membuat Anda menikmati laut awan. Foto: instagram.com/exploreponorogo

Setelah lelah berhari-hari bekerja baik di rumah maupun di kantor, tentunya seseorang perlu melepaskan diri dari kepenatan. Wisata alam bisa menjadi salah satu pilihan setelah lelah bekerja.

Indonesia kaya akan keindahan alam, salah yang memiliki keindahan adalah gunung atau bukit yang menyuguhkan lautan awan yang indah serta pemandangan yang sangat memesona dari ketinggian. Misalnya di Ponorongo.

Dirangkum dari berbegai sumber, berikut lima puncak yang bisa dikunjungi di akhir pekan dengan lautan awan terbaiknya:

  1. Gunung Gajah

Puncak Gunung Gajah sangat menarik untuk dikunjungi di akhir pekan atau disaat libur. Suguhan pemandangan yang sangat mempesona membuat pengunjung betah untuk berlama lama di atas puncak gunung Gajah.

Di sekitar, suasana segar serta adem karena ada hutan hijau dan pepohonan rimbun. Di puncak, bisa menikmati lautan awan yang menarik untuk dilihat. Di gunung yang berada di Ngemplak, Munggu, Bungkal, Ponorogo ini, pengunjung bisa juga bisa menikmati sunset ataupun sunrise dari atas puncak.

  1. Tumpak Pare

Wisata alam ini benar-benar menawarkan keindahan yang jauh bebeda dari puncak lainnya di Ponorogo. Jajaran rumput hijau yang luas membuat mata dimanjakan, apalagi ditambah dengan rimbunnya pepohonan disekitar puncak.

Jika ingin mencari lautan awan dengan kemudahan akses, maka puncak Tumpak Pare menjadi pilihan yang bisa diunjungi di akhir pekan. Yang keren, berada di atas puncak maka serasa berada di negeri atas awan. Lokasinya birada di Slorok, Cepoko, Ngrayun, Ponorogo.

  1. Gunung Pringgitan

Untuk menikmati keindahan gunung ini, tak perlu repot untuk mendaki sampai puncaknya. Karena,  keindahan lautan awan yang sangat mempesona sudah bisa membuat betah untuk berlama-lama di atas puncak Pringgitan.

Wisatawan juga bisa menikmati sunset dari atas puncak gunung ini. Gunung Pringgitan menjadi salah satu pilihan terbaik jika untuk lautan awan tanpa perlu mengeluarkan tenaga lebih untuk mencapai puncak.

  1. Bukit Tatung

Dari atas puncak wisatawan bisa menikmati keindahan lautan awan sejauh mata memandang. Pesona bukit yang berada di Tatung Lor, Tatung, Balong, Kabupaten Ponorogo makin indah dengan tambahan sekitar puncak yang ditumbuhi oleh ilalang yang begitu cantik.

Bukit Tatung menjadi salah satu lokasi terbaik untuk menikmati lautan awan di Ponorogo dan mudah di akses. Di sini, wisatawan juga bisa bermain paralayang bersama instruktur yang sudah ahli di bidangnya.

 

  1. Gunung Cumbri

Gunung satu ini menjadi destinasi andalan dan favorti para penikmat ketingggian yang berada di Ponorogo. Deretan bukit kecil di atas puncak menjadikannya semakin menarik dan selalu bikin rindu. Lokasi Gunung Cumbri berada di Senayu, Biting, Purwantoro, Wonogiri.

Apabila cuaca cerah, dari atas puncaknya wisatawan bisa menikmati kemegahan lautan awan yang dikelilingi oleh perbukitan yang sangat menawan hati. Jangan mengaku sebagai penikmat lautan awan jika belum pernah ke gunung ini. Lokasinya berada di perbatasan antara Ponorogo dan Purwantoro.

  1. Gunung Bayangkaki

Gunung yang berada di Sawoo, Kabupaten Ponorogo ini kerap dikunjungi banyak orang pada saat hari libur atau di hari hari raya. Keindahan dari puncaknya menimbulkan sensasi yang berbeda. Dari atas puncak gunung, pengunjung bisa menikmati indahnya jajaran dataran rendah yang hijau sejauh mata memandang.

Di sekitar puncak, ada batu batu yang cukup besar dan ini menambah keunikan dari puncak Bayangkaki sendiri. Terdapat pula fasilitas yang disediakan pengelola juga sudah cukup memadai. Lokasi gunung ini adalah di Desa Wates, Kecamatan Slahung, Kabupaten Ponorogo.

Itulah enam rekomendasi puncak di Ponorogo dengan lautan awan yang menakjubkan. Jika ingin menikmati suasananya, Anda boleh merencanakan untuk berkunjung.