in

Ingin Kulit Glowing? Pastikan Handuk Mandi Selalu Bersih

Mandi tidak hanya sekadar membersihkan badan dari kotoran dan debu, melainkan juga me time bagi sebagian orang. Waktu dimana orang bisa memanjakan diri dan juga menjernihkan pikiran.

Mandi dengan cara dan waktu yang tepat tentu memberikan dampak yang baik kesehatan dan kecantikan kulit. Hanya saja, masih banyak yang justru mengabaikan kondisi handuk mandi. Handuk mandi haruslah selalu bersih. Mandi akan sia-sia jika setelahnya Anda mengenakan handuk kotor untuk mengeringkan badan.

Berikut dampak yang Anda rasakan jika jarang mencuci handuk mandi.

Ruam

Ruam merah dan gatal adalah tanda bahwa sudah waktunya untuk mencuci handuk Anda. Ragi, jamur, virus, dan bakteri berkembang biak di tempat lembap seperti handuk basah.

Infeksi kulit

Handuk lembap dan kotor dapat menetaskan bakteri dan jamur yang dapat menyebarkan virus seperti jamur kuku, kaki atlet, gatal-gatal atau kutil.

Jerawat

Handuk yang tidak bersih adalah tempat yang ideal untuk berkembang biaknya ragi, bakteri, dan flora lainnya. Mikroba jahat ini bisa menyebarkan jerawat.