Wajah rawan terpapar debu dan kotoran saat berolahraga. Terlebih jika berolahraga di tempat terbuka. Kotoran yang menumpuk bisa memicu munculnya jerawat dan berbagai masalah kulit lain.
Berikut 3 skincare yang wajib digunakan sebelum olahraga.
Facial wash
Sebelum berolahraga, bersihkan wajahmu dengan facial wash untuk membersihkan kulit dan pori-pori secara menyeluruh. Hal ini bisa mencegah adanya penyumbatan kotoran pada pori-pori kulit.
Toner
Selanjutnya, kamu perlu mengaplikasikan toner untuk membersihkan dan memberikan kelembapan ekstra untuk kulit. Disarankan memilih toner dengan kandungan ringan agar kulitmu bisa lebih mudah terhidrasi selama berolahraga.
Sunscreen
Sunscreen sangat penting dan harus kamu pakai saat berolahraga di luar rumah. Sunscreen berguna untuk melindungi kulit dari paparan sinar UV atau radiasi.