in

Bridge Fountain Semarang Dibuka, Prokes Diperketat

Bridge Fountain Semarang juga disebut sebagai jembatan drakor karena panorama indahnya di malam hari menyamai jembatan-jembatan yang bisa dilihat dalam drama Korea.

Selain karena warna-warni lampunya, pengunjung juga bisa melihat Semarang Bridge Fountain atau atraksi air mancur di Jembatan Banjir Kanal Barat, Semarang, Jawa Tengah itu.

Saat mulai gelap, pipa-pipa di bawah jembatan akan mengucurkan air yang disinari lampu berwarna-warni. Pengunjung bisa menyaksikannya dari tepi sungai sekaligus melihat kelap-kelip lampu kendaraan yang berseliweran di sekitarnya.

Jembatan Banjir Kanal Barat sejatinya ialah jembatan penyeberangan yang sudah ada sejak 1879. Dulu pejabat Belanda menyebut jembatan ini sebagai Bandjirkanaal.

Atraksi “air mancur menari”telah digelar sejak tahun 2019. Kala itu, Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, meresmikannya bersama warga sambil menikmati malam pergantian tahun.