in

Melirik Penampilan Angelina Jolie Kenakan Gaun Sutra dari Harithand

Angelina Jolie dalam balutan gaun karamel berbahan sutra. Foto: Vogue.com

Angelina Jolie dikenal sebagai pesohor yang tidak sembarangan saat memilih busana yang dikenakan. Biasanya, aktris sekaligus sutradara Hollywood ini hanya memilih desainer dan merek-merek yang sudah dikenal di dunia fesyen, seperti Ryan Roche, Gabriela Hearst, dan The Row.

Namun, dalam acara Variety’s Power Of Women di Beverly Hills, Los Angeles, AS, pada Jumat (30/9/2021) lalu, dia menambahkan satu desainer lagi ke dalam daftar favoritnya.

Ya, untuk menghormati penyair Amanda Gorman, Jolie tiba dengan mengenakan sebuah gaun sutra berwarna coklat caramel dari Harithand. Harithand adalah merek yang digawangi oleh desainer berdarah Irak-Lebanon, Harith Hashim.

Dengan skema warna monokromatik, lengan panjang, dan desain berjenjang, gaun yang itu menjadi salah satu produk paling mencolok dalam koleksi Hashim’s Sunset Dream prêt-à-porter.

Sepertinya, koleksi tersebut dibuat khusus untuk musim penghargaan tahun 2021. Kreasi itu pun terlihat sangat sesuai dengan selera minimalis Jolie, sekaligus menambahkan aura baru yang romantis.

Jolie sangat nyaman mengenakan gaun itu. Hal tersebut terlihat ketika dia berpose di depan kamera sambil ditemani oleh putrinya, Zahara.

Di tempat asalnya, di Beirut dan Lebanon, serta di seluruh Timur Tengah, Hashim rupanya telah memiliki banyak penggemar setia. Karena itu, tak aneh jika kreator gaun satin matte dan sutra plissé yang dikenakan Jolie ini masuk daftar calon peraih Vogue Fashion Prize 2020.

Sang perancang memiliki visi menciptakan fesyen yang elegan dan feminin. Sungguh menyentuh hati para wanita yang mencari pakaian malam individualistis.

Lalu sebenarnya, dalam lookbook Harithand, gaun itu dipadukan dengan anting-anting mencolok. Namun, tampaknya Jolie memutuskan untuk tak mengenakannya dan memilih agar desain gaunnya yang menjadi perhatian di atas karpet merah.