in

Jenis Olahraga yang Membakar Lebih Banyak Kalori

Olahraga, salah satu cara bersihkan racun dari tubuh secara alami. Foto: Shutterstock

Selain mendapatkan tubuh yang sehat, olahraga juga banyak dijadikan sebagai salah satu cara untuk menurunkan berat badan. Dari sekian banyak jenis olahraga, ada beberapa yang membakar lebih banyak kalori.

Berlari juga disebut sebagai salah satu jenis olahraga yang paling efektif membakar kalori. Namun, perlu dicatat, efektivitas pembakaran kalori juga tergantung pada beberapa faktor, mulai dari intensitas olahraga, postur tubuh, hingga durasi.

Berikut jenis olahraga yang membakar banyak kalori.

Berenang

Tak hanya membantu proses pembakaran kalori, berenang jugamenimbulkan perasaan rileks. Berenang juga dapat membantu memperkuat otot, memperbaiki kinerja jantung dan melancarkan aliran darah. Berenang selama 30 menit disebut bisa membakar 190-290 kalori.

Jumping jack

Jumping jack cukup membantu penurunan berat badan. Olahraga satu ini juga dapat meningkatkan kinerja jantung. Jumping jack dilakukan dengan melompat bersama dua kaki yang terbuka lebar. Kedua tangan ditepuk di atas kepala saat melompat. Hanya dalam 1 menit, jumping jack bisa membakar 8-11 kalori atau sekitar 240-330 kalori per 30 menit.

Jalan Kaki

Tak kuat melakukan olahraga berat? Kamu cukup berjalan kaki. Jenis olahraga ini cocok bagi orang dengan kondisi medis tertentu, seperti baru mengalami cedera.
Berjalan kaki bisa membakar 3-4 kalori per menit atau sekitar 60-120 kalori per 30 menit.

Sepeda statis

Olahraga ini mudah dilakukan di rumah. Dalam 30 menit, bersepeda statis dapat membakar 210-300 kalori.

Mountain climber

Olahraga yang membakar banyak kalori selanjutnya adalah mountain climber. Diawali dengan posisi plank, dengan menahan berat tubuh dengan bertumpu pada ujung kaki dan kedua tangan. Gerakkan kaki kiri dan kanan secara bergantian.

Jika dilakukan dalam 30 menit, gerakan mountain climber dapat membakar 240-350 kalori.