in

Resep Minuman Sereh yang Menyehatkan

Serai. Foto: Instagram @foodloreuae.

Serai atau sereh merupakan tanaman yang tumbuh di benua Asia. Berfungsi sebagai penambah rasa dalam makanan. Tak hanya makanan, kamu juga bisa menikmati sereh dalam bentuk minuman.

Cara membuat:

1. Potong batang sereh menjadi 2 – 5 cm per potongan.
2. Tuang air mendidih ke atas potongan batang sereh.
3. Biarkan batang sereh bercampur dengan air selama 5 menit.
4. Saring air yang sudah tercampur dengan potongan sereh ke dalam gelas atau cangkir teh.
5. Tambahkan es batu jika Anda ingin meminumnya dalam keadaan dingin.

Berikut beberapa manfaat lain yang bisa Anda peroleh dengan mengonsumsi sereh sebagai minuman.

1. Mengurangi perasaan cemas. Aroma tanaman sereh cukup menenangkan pikiran orang yang menggunakannya.
2. Meningkatkan kadar sel darah merah karena sifat antioksidannya yang mempercepat pembentukan sel darah merah.
3. Meringankan perut kembung karena memiliki efek diuretik alami, sehingga membantu tubuh mengeluarkan kelebihan air yang membuat perut kembung.
4. Meredakan rasa nyeri berkat sifat antioksidan, antibakterial, dan antiperadangan yang ada pada tanaman sereh jika diolah menjadi minuman.