Vertigo bisa terjadi pada siapa saja dan kapan saja. Karena itu, kamu harus tahu bagaimana mengatasi dan apa yang harus dilakukan saat vertigo menyerang.
Vertigo merupakan kondisi saat kepala terasa pusing tujuh dan lingkungan di sekitar seperti berputar-putar. Lantas apa yang membedakannya dengan pusing biasa?
Dilansir CNNIndonesia.com, dokter spesialis telinga, hidung dan tenggorokan RS Cipto Mangunkusumo Kencana, Fikry Hamdan Yasin menjelaskan vertigo berbeda dengan pusing biasa yang bisa terjadi karena demam, kelelahan atau kurang tidur. Menurutnya, vertigo biasa muncul karena terdapat gerakan tiba-tiba.
“Intinya vertigo bisa muncul akibat ada gerakan tiba-tiba, makanya saat mengalami ini harus tetap tenang,” kata Fikry kepada CNNIndonesia.com, Rabu (27/10).
Hal yang harus dilakukan saat vertigo:
Jika kamu mengalami vertigo yang dipicu karena perubahan posisi, sebaiknya segera duduk tegak dengan punggung disandarkan ke tembok.
Kamu harus tetap membuka mata. Jika menutup mata kamu hanya akan semakin membuat keadaan sekeliling seperti berputar.
“Atur napas dengan cara mengambil udara dari hidung dan mengeluarkannya dari mulut dan jangan menggerakkan kepala saat vertigo menyerang,” kata Fikry.
Jika serangan masih berlanjut, minum obat anti vertigo dan membuka mata dengan menatap fokus pada satu titik.