in

Tips Menciptakan Rumah Nyaman agar Hewan Peliharaan Betah

Ilustrasi rumah yang nyaman bagi hewan. Foto: Shutterstock

Kehadiran hewan peliharaan, seperti kucing, di rumah dapat menambah kesenangan serta mengusir rasa bosan. Namun, sebelum memelihara hewan, pastikan menyediakan rumah yang aman, nyaman, ramah, dan memberi kehangatan bagi sahabat bulu.

Alasannya, hewan peliharaan memiliki rasa ingin tahu yang besar dan sering membuat kekacauan, yang bisa membahayakan rumah, keluarga Anda, bahkan sahabat bulu sendiri.

Dengan membuat rumah yang aman dan ramah, hewan peliharaan merasa aman serta betah di rumah sehingga pertumbuhan dan perkembangannya berjalan baik.

Nah, berikut ini tips membuat hewan peliharaan agar betah di rumah, dikutip dari Today’s Homeowner.

  1. Buat ruang hewan peliharaan khusus

Kucing dan anjing, terutama yang masih anak kucing atau anak anjing, suka menjelajah ke berbagai tempat yang tidak seharusnya seperti lemari pakaian, mesin cuci atau pengering pakaian, serta sudut dan celah lainnya di rumah.

Dengan membuat ruang mereka sendiri, Anda akan memberi lingkungan yang aman dan ramah bagi hewan peliharaan untuk bermain atau bersembunyi.

Jangan lupa melengkapi ruangan dengan berbagai mainan dan tempat tidur hewan, air di dekatnya, dan aksesori. Berikan juga tempat sampah, tetapi jauhkan dari area makan dan tidur.

  1. Hilangkan sumber bahaya

Lihatlah rumah Anda dari sudut pandang hewan peliharaan. Anda mungkin akan terkejut dengan banyaknya benda berbahaya dan beracun yang dekat dengan hewan.

Untuk itu, simpan produk pembersih berbahan kimia yang berpotensi berbahaya bagi hewan peliharaan di lemari yang tinggi serta jauh dari jangkauan. Jangan lupa menutupnya rapat-rapat.

Selain itu, beberapa hewan peliharaan suka mengunyah kabel, jadi sembunyikan kabel listrik atau tutupi dengan pembungkus untuk melindungi dari gigi dan cakar anjing atau kucingyang tajam.

Jauhkan juga tanaman beracun dari hewan peliharaan seperti lili perdamaian, lidah mertua, sirih gading, juga caladium.

  1. Buat taman ramah hewan peliharaan

Taman dapat menjadi area bermain bagi hewan peliharaan, tapi taman juga bisa mendatangkan bahaya bagi anjing dan kucing.

Sebaiknya, gunakan pagar yang kokoh untuk mencegah hewan peliharaan melarikan diri ke halaman tetangga atau jalan yang sibuk.

Anjing yang lebih tua dapat mengalami masalah dengan langkah, jadi pastikan setiap area yang memiliki landai atau alternatif yang mudah dinavigasi.

Sama dengan di dalam rumah, pastikan tanaman luar ruangan aman bagi hewan peliharaan. Pasalnya, kucing dan anjing suka bermain, bersembunyi, bahkan memakan tanaman.

  1. Pilih kain dan dekorasi yang aman

Anjing dan kucing suka merusak furnitur dan menggaruk pelapis kain seperti karpet, gorden, dan sofa. Sebaiknya, pilih kain dekorasi yang aman untuk hewan peliharaan.

Jika memiliki anjing, hindari memilih kain sutra, beludru, dan wol karena sulit membersihkan noda. Kulit adalah pilihan yang baik dan ramah hewan peliharaan karena mudah dibersihkan.

Sedangkan itu, sutra, wol, dan chenille menarik bagi cakar kucing sehingga menyebabkan banyak kerusakan. Sebagai gantinya, pilihlah bahan sintetis seperti mikrofiber. Selain itu, hindari warna yang lebih terang karena bisa memperlihatkan noda dan kotoran dengan jelas.

  1. Pilih lantai yang aman

Anjing suka berlarian seperti saat mendengar bel berbunyi serta menyambut Anda ketika tiba di rumah. Ketika berlari, kecelakaan bisa terjadi, terlebih bila lantai rumah licin dan tak aman untuk hewan peliharaan.

Lantai keras lebih disukai daripada karpet, yang mengumpulkan debu, rambut, dan noda yang dapat menyebabkan alergi.

Untuk membuat rumah aman dan ramah hewan peliharaan, pertimbangkan menambahkan karpet di dekat sudut yang sempit untuk berjaga-jaga jika anjing tergelincir dan tergores.

Namun, bila memiliki kucing, berhati-hati dengan cakarnya. Kucing suka menggaruk karpet yang membuat karpet rusak. Bisa pula mempertimbangkan menggunakan karpet murah untuk penggunaan sehari-hari dan menyimpan karpet yang bagus ketika tamu berkunjung.

Hewan peliharaan sudah seperti keluarga bagi kita, jadi sudah sepantasnya kita memberi keamanan dan kenyamanan bagi mereka di rumah.