in

Encanto Raup Rp21 Miliar di AS Pada Penayangan Perdana

Film Encanto berhasil mengumpulkan pendapatan box office sebesar US$1,5 juta atau sekitar Rp21 miliar dari penayangan perdananya di Amerika Serikat. Jumlah tersebut lebih tinggi dari capaian House of Gucci yang sama-sama tayang jelang hari libur Thanksgiving.

Diberitakan Variety Rabu (24/11) waktu AS, Encanto diproyeksikan menghasilkan US$40 juta atau setara Rp571,1 miliar (US$1=Rp14,2 ribu) dalam lima hari pertama tayang.

Target tersebut lebih rendah dibandingkan film Walt Disney Animation Studios yang dirilis sebelum pandemi, seperti, Ralph Breaks the Internet pada 2018 (US$84,6 juta), Frozen II pada 2019 (US$123,7 juta) hingga Coco pada tahun 2017 (US$71 juta).

Jika Encanto bisa mencapai target tersebut, maka hal ini akan menjadi sebuah capaian baru bagi Disney karena film tersebut dirilis di tengah pandemi Covid-19.

Film Encanto mengisahkan satu keluarga ajaib yang dikenal dengan nama The Madrigals. Mereka tinggal di sebuah kota bernama Encanto yang terletak di pegunungan Kolombia.

Semua anggota keluarga Madrigal memiliki kemampuan spesial. Namun, ada satu anggota keluarga yang tidak memiliki kemampuan magis. Ia adalah Mirabel Madrigal (Stephanie Beatriz).