Kuda menjadi salah satu hewan peliharaan yang cukup populer. Dibanding anjing dan kucing, kuda disebut sebagai hewan peliharaan mahal atau mewah. Ya, karena segelintir orang yang mampu memeliharanya.
Sama dengan hewan lainnya, kuda juga memiliki keunikan, salah satunya tidur dengan posisi berdiri. Anggapan ini bermula dari mekanisme anatomi kuda yang tidak biasa sehingga membuatnya tidur sambil berdiri.
Namun, mengutip Love to Know, ternyata anggapan itu tidak sepenuhnya benar karena kuda juga bisa tidur dengan berbaring seperti hewan pada umumnya.
Adapun kuda memejamkan mata sambil berdiri hanya untuk sementara waktu. Selebihnya, kuda tetap tidur secara rebahan untuk mendapatkan tidur yang nyenyak.
- Gaya tidur untuk bertahan hidup
Kuda sering menjadi hewan yang dimangsa oleh predator atau hewan ganas lainnya. Oleh sebab itu, kuda harus selalu siap untuk kabur dari berbagai macam predator, baik itu siang maupun malam.
Keadaan itulah yang membuat kuda memiliki sistem evolusioner yang memungkinkannya dalam kawanan tetap bisa beristirahat dengan baik dan aman.
Pada dasarnya, kawanan kuda tidur secara bergilir guna mengawasi setiap anggotanya dalam keadaan aman dan menghindari bahaya.
- Kuda tetap membutuhkan tidur REM
Tidur rapid eye movement (REM) adalah kondisi saat makhluk hidup, termasuk kuda, tertidur dalam keadaan lelap. Tanpa periode REM yang tepat, kesehatan mental dan fisik seekor kuda dapat terganggu.
Namun, jarang sekali terlihat ada kuda yang berbaring dan tidur dengan nyenyak karena mereka tidak begitu membutuhkannya.
Kuda dewasa membutuhkan sekitar 30 menit tidur REM setiap harinya. Kuda mendapatkannya dalam beberapa interval pendek. Akan tetapi, seekor kuda hanya akan berbaring selama beberapa menit jika mereka merasa aman.
- Posisi berdiri untuk tidur ringan
Posisi berdiri dimanfaatkan kuda untuk tidur ringan guna membiarkan tubuh dan pikiran beristirahat sejenak. Namun, kuda akan terbangun dan melarikan diri saat ada pemangsa.
Tidur ringan ini tidak senyaman tidur REM. Meski begitu, kuda tetap membutuhkannya karena penting. Tidur dengan posisi berdiri juga memberikan bahaya.
Namun, kuda memiliki sistem struktural yang dikembangkan secara unik dan memungkinkannya untuk tidur dengan aman.
Mekanisme ini dinamakan alat penahan, kuda dapat mengunci sendi-sendinya pada tempatnya. Mekanisme itu memungkinkan kuda untuk berdiri dalam waktu lama tanpa membuat otot-otot terasa lelah.
Untuk hal ini, kuda tidak serta merta mengunci keempat anggota tubuhnya secara terus-menerus. Kuda mungkin akan sedikit mengangkat satu anggota tubuh dan membiarkannya rileks, sementara otot-otot lainnya tetap terkunci.
- Usia menentukan kebutuhan tidur seekor kuda
Seekor kuda dewasa membutuhkan tiga hingga lima jam tidur setiap harinya. Periode itu sudah termasuk minimal 30 menit tidur REM dan sisanya terdiri atas tidur siang yang ringan.
Untuk anak kuda, mereka membutuhkan lebih banyak waktu tidur, yakni delapan sampai 12 jam sehari. Periode itu sebagian besar terdiri atas tidur REM.
Seiring berjalannya waktu dan bertambahnya usia, kebutuhan tidur kuda akan berubah sehingga anak kuda akan lebih banyak menghabiskan waktunya untuk tidur berdiri dan lebih sedikit berbaring.