in

Tips Merapikan Garasi, Mulai dari Pilah Barang

Ilustrasi garasi rapi. Foto: Unplash

Meski kerap dijadikan sebagai tempat penyimpanan kendaraan dan barang yang sudah lama tidak dipakai, kebersihan serta kerapihan garasi tetap harus terjaga.

Sebab, garasi yang teratur dan terjaga kebersihannya dapat digunakan untuk waktu cukup lama. Meski demikian, merapikan garasi menjadi kegiatan melelahkan.

Terlebih jika garasi menyimpan banyak sekali barang atau menempati peringkat paling bawah dalam daftar ruangan yang harus dibersihkan.

Nah, berikut tips merapikan dan membersihkan garasi, dilansir Roohome.

  1. Pilah barang yang harus disimpan dan dibuang

Sebelum merapikan garasi secara keseluruhan, kamu bisa mulai dengan memilah barang yang harus disimpan dan dibuang. Dengan langkah ini, dapat mengosongkan beberapa ruang di garasi.

Untuk barang yang harus dibuang karena sudah tidak diperlukan lagi, kamu bisa donasikan atau menjualnya jika masih berfungsi dengan baik atau bisa diperbaiki.

  1. Atur barang-barang

Setelah menyortir barang apa saja yang masih diperlukan, kini saatnya mengatur barang yang disimpan. Untuk lebih mudah, kamu bisa kelompokkan barang-barang berdasarkan jenisnya. Misalnya, kelompok khusus perkakas tangan, perlengkapan berkebun, atau peralatan olahraga.

Cara lainnya, klasifikasikan barang-barang sesuai dengan seberapa sering menggunakannya. Mengatur barang-barang sebelum menyimpannya adalah cara tepat merapikan garasi.

  1. Pikirkan bentuk garasi

Sebelum merapikan garasi, buatlah gambaran tentang bentuk garasi agar memudahkan rencana bersih-bersih. Untuk melakukannya, kamu dapat memperhitungkan ukuran garasi, kendaraan yang disimpan, peralatan di dalamnya, dan tempat penyimpanan.

Mencatat dimensi dari pintu, jendela, dan ruang antara kepala serta plafon garasi dapat memberi tata letak garasi yang lebih akurat.

Jika sudah mengumpulkan data, perhatikan bagaimana menyimpan barang-barang di garasi. Jangan lupa mencari informasi tentang cara efektif umenghemat ruang agar bisa memaksimalkannya.

  1. Taruh tempat penyimpanan berlabel

Tempat penyimpanan di garasi berguna  menaruh perkakas dan barang-barang lain yang perlu disimpan. Beberapa tempat penyimpanan yang dapat diletakkan di garasi, antara lain rak, kabinet, wadah plastik berpenutup, lemari berlaci, atau papan pasak (pegboard).

Sembari mencari tempat penyimpanan yang tepat, pikirkan titik penempatannya. Pastikan saat tempat penyimpanan ditaruh, garasi tidak terlihat sempit dan sesak.