in

Rekomendasi Tema Dekorasi Pernikahan di Gedung agar Pesta Jadi Meriah

Tema rustic glamor. Foto: iStockphoto

Pesta pernikahan tentu menjadi momen spesial bagi setiap pengantin. Semua hal yang mendukung pesta pernikahan harus benar-benar disiapkan dengan matang, termasuk dekorasi gedung.

Menentukan tema dekorasi gedung yang sesuai untuk pesta pernikahan sebenarnya tak sulit. Salah satunya dengan memperbanyak referensi tema dekorasi untuk disesuaikan dengan selera dan keinginan Anda bersama pasangan.

Jika Anda berniat mengadakan pesta yang berkesan, berikut rekomendasi ide dekorasi pernikahan mewah di gedung yang bisa mengundang decak kagum para tamu undangan dilansir berbagai sumber.

  1. Tema glam rustic

Menggabungkan konsep rustic wedding dengan unsur mewah di gedung bisa Anda coba pada momen berharga sekali seumur hidup ini. Apalagi tema rustic memang sangat digemari saat ini.

Secara garis besar, tema rustic menonjolkan elemen-elemen alami yang ada di luar ruangan seperti kayu. Warna yang digunakan untuk pernikahan tema rustic tak jauh dengan unsur vintage, seperti cokelat, putih, beige, dan krem.

Untuk menambah kesan mewah dari tema rustic, Anda bisa bermain dengan memilih gaun pengantin yang mengilap, kue pernikahan, serta display yang cantik.

  1. Tema glamor

Ide dekorasi pernikahan mewah di gedung yang pertama adalah bertema glamor. Dekorasi tema glamor biasanya didominasi dengan warna gemerlap seperti emas dan silver atau putih. Kedua perpaduan warna ini menciptakan kesan pesta pernikahan yang mewah.

Bisa dikatakan, emas sudah sejak lama identik dengan kemewahan dan simbol kemapanan. Sementara silver sangat erat dengan keanggunan dan elegan. Jadi kombinasi nuansa emas dan silver akan sempurna.

Untuk warna putih atau silver, Anda bisa menempatkan pada dinding dan background dari gedung. Sementara emas bisa mendominasi pada ornamen pendukung, seperti meja dan kursi pengantin, vas bunga, termasuk busana pengantin.

  1. Tema taman

Siapa bilang taman hanya bisa diaplikasikan pada pesta pernikahan dengan gaya outdoor saja? Dengan cara yang tepat, Anda juga bisa melakukannya di gedung. Tema taman menjadi salah satu ide pernikahan yang menggambarkan keindahan, elegan, serta kemewahan.

Salah satu ciri khas dari pernikahan dengan tema taman ini tentu saja terletak pada dominasi dedaunan dan tanaman hijau. Untuk membuat dekorasi menjadi lebih hidup, tempatkan beberapa bunga pada dedaunan atau tumbuhan yang ada pada dekorasi.

  1. Tema adat

Di zaman modern seperti sekarang, pernikahan dengan tema adat masih banyak dipilih. Tak hanya membawa nuansa sakral dan khidmat, namun tema adat juga mewakili karakter dan kesukuan kedua pengantin.

Biasanya dekorasi pelaminan tema adat sudah punya pakemnya tersendiri, tapi bukan berarti Anda dan pasangan tidak bisa melakukan sedikit modifikasi.

Anda bisa berdiskusi dengan vendor untuk menyesuaikan lagi ornamen yang akan diletakkan sebagai dekorasi. Misalnya, dengan memberi sentuhan modern pada lampu yang kekinian, hiasan bunga, dan display atau pajangan lainnya.

  1. Tema classic romance

Acara resepsi tak sekadar pesta, tapi juga sebagai momentum untuk merayakan cinta kedua mempelai. Untuk menunjukkan keromantisan tersebut, Anda bisa memilih tema dekorasi pernikahan mewah classic romance yang didominasi warna putih.

Selain mewah, warna putih juga melambangkan keanggunan dan elegan. Sangat pas untuk Anda yang mendambakan nuansa yang penuh dengan kehangatan.

Tema classic romance ini menggunakan dekorasi full bunga hidup berwarna putih yang dikombinasikan dengan ornamen warna senada seperti kuning atau cokelat muda. Anda juga bisa menggunakan lampu-lampu warm untuk menambah kesan hangat.

Demikianlah rekomendasi tema dekorasi pernikahan mewah di gedung yang bisa menjadi rujukan Anda agar pesta Anda lebih meriah.