Secreto tengah jadi perbincangan hangat warga dunia maya yang berbondong-bondong menjajal layanan berkirim pesan tersebut. Apa sih Secreto sampai bisa jadi seheboh ini? Sebagai informasi, ini merupakan sebuah layanan pengirim pesan rahasia – sesuai namanya. Secret.
Layanan ini memungkinkan pengguna memberi komentar atau pesan ke pada pemilik akun tanpa mencantumkan identitas.
Dengan menggunakan Secreto, pengguna dapat memberi komentar tentang kita lewat sebuah link, yang diunggah di berbagai media sosial seperti Instagram, Twitter, WhatsApp, TikTok, dan lain-lain.
Seiring perkembangan teknologi, berbagai macam permainan maupun challenge memang sangat mudah beken di kalangan para penikmat media sosial.
Tentu masih segar di ingatan bagaimana tren Add Yours begitu ramai di Instagram beberapa waktu lalu, sampai-sampai disalahgunakan orang tidak bertanggung jawab untuk mengulik informasi pribadi warganet.
Kini, orang-orang nampaknya kembali disibukkan dengan ‘mainan’ baru bernama Secreto, yang bisa diakses lewat situs secreto.site.
Cara Bermain Secreto
Setelah memasukkan nama, pengguna akan diberi sebuah link yang bisa dibagikan ke akun-akun media sosial. Adapun cara menyalin link alias tautannya pun cukup mudah, yakni tinggal klik menu copy this link lalu lakukan paste ke akun medsos yang diinginkan.
Sembari mencantumkan link, pemilik akun juga bisa menambahkan kata-kata untuk menarik hati kawan-kawannya supaya meninggalkan pesan di Secreto-nya. Setelah itu, tinggal tunggu saja apa ada komentar atau apapun itu yang masuk, tentunya bersifat anonim.
Demikianlah cara membuat akun Secreto yang memang cukup mudah dan ringkas lantaran hanya perlu memasukkan nama, yang tentunya bisa diisi apa saja sesuai keinginan.
Kelebihan
Yang pertama tentu cara pembuatannya yang sangat sederhana. Hanya perlu memasukkan nama, dan tidak diwajibkan mencantumkan nama asli atau lengkap.
Tentunya hal ini akan sangat berguna bagi para user yang enggan nama asli maupun panjangnya terpampang di jagat maya.
Setelah memasukkan nama, link pun dengan cepat dan otomatis muncul di layar. Seperti yang telah dipaparkan di halaman pertama tadi, cara membagikannya juga sangat mudah.
Kelebihan lainnya, bisa meninggalkan komentar secara anonim tanpa diketahui pemilik link. Pesan-pesan tersebut dapat dilihat di menu Message yang ada di bagian bawah situs.
Dari tampilannya, tidak nampak sama sekali nama orang maupun akun yang meninggalkan pesan atau komentar. Namun tersedia menu untuk membalas komentar yang terdapat di kolom bagian bawah message terkait.
Tentunya, tidak ada hal yang tidak trending jika tidak menarik perhatian banyak orang, kan? Begitu pula Secreto. Tren ini pun bisa dijadikan kegiatan just for fun, mengisi waktu luang, atau sekadar penasaran ingin mencoba.
Kekurangan
Kekurangan Secreto mungkin ada pada tampilan situsnya yang terlalu sederhana dan mungkin kurang menarik bagi sebagian orang.
Hal ini sejatinya bisa jadi kekurangan atau kelebihan, mengingat ada juga orang yang lebih menyukai tampilan homepage sederhana dan tidak ribet digunakan, termasuk terlalu berat untuk loading di gawainya.
