in

Biografi Singkat Jozef Zwierzycki, Geolog Sangat Berpengaruh di RI

Sampul komik dengan judul Jozef Zwiersycki

Bagi dunia geologi Indonesia, nama Jozef Zwierzycki merupakan legenda. Zwierzycki mempunyai sumbangsih besar yakni membuat peta geologis pertama wilayah Hindia Belanda yang kini dikenal dengan nama Indonesia.

Selama hampir 20 tahun dimulai tahun 1914, geolog asal Polandia ini melakukan perjalanan ke Pulau Sumatra, Papua, Sulawesi dan kembali ke Sumatra untuk membuat peta geologi. Zwierzycki juga secara nyata membantu menemukan sumber daya alam penting seperti minyak, gas dan deposit tambang lainnya.

Zwierzycki lahir pada 12 Maret 1888 di Krobia, Polandia dari keluarga berada. Ia mendapatkan beasiswa dari sebuah yayasan di Polandia karena prestasinya untuk belajar teknik pertambangan di Akademi Pertambangan di Berlin.

Saat yang berbarengan Zwierzycki juga belajar geologi di Universitas Berlin yang sekarang dikenal dengan nama Alexander von Humboldt University. Ia terlibat dalam penelitian palaentologi dari material yang dikumpulkan ekspedisi Tendaguru di Danau Tanganyika, Afrika Timur.

Pada 1913, Zwierzycki mendapat gelar doktor dalam penelitiannya di ekspedisi Tendaguru. Setahun kemudian ia juga berhasil menuntaskan studi pertambangannya dan kemudian berangkat ke Hindia Belanda menjadi penjelajah geologi.

Zwierzycki tak hanya berkeliling Nusantara untuk meneliti dan membuat peta geologi. Ia juga membagikan ilmunya bagi para mahasiswa yang menimba ilmu di Technische Hoogeschool (TH) yang sekarang menjadi Institut Teknologi Bandung.

Sebelum perang dunia kedua, Zwierzycki kembali ke tanah airnya, Polandia, untuk bekerja bagi pemerintah Polandia. Selama perang, ia sempat menjadi tahanan Nazi Jerman di kamp konsentrasi Auschwitz, kemudian dipindahkan ke Berlin sebagai tahanan politik.

Namun, saat akan dipindahkan ke ladang minyak di bagian timur Polandia, Zwierzycki berhasil melarikan diri. Setelah perang berakhir, Zwierzycki dapat aktif lagi dalam komunitas geologi di Polandia.

Tahun 2021 merupakan perayaan 60 tahun wafatnya Jozef Zwierzycki. Namun, sosok ini belum banyak dikenal di Indonesia. Duta Besar Polandia untuk Indonesia, Beata Stoczynska akhirnya berinisiatif menerbitkan sebuah buku komik tentang Zwierzycki dalam bahasa Indonesia.

Komik ini menceritakan kisah hidup Zwierzycki dengan judul “Jozef Zwierzycki Ahli Geologi Kepulauan Indonesia dan Negeri Polandia”.

“Saya percaya bahwa biografi Profesor Jozef Zwierzycki menjadi alasan untuk peningkatan kerja sama universitas dan politeknik Polandia dengan ITB, tempat dulu beliau mengajar,” ujar Stoczynska dalam peluncuran buku komik, Rabu (19/1/2022) di kantor Kedutaan Besar Polandia, Jakarta.

Stoczynska mengatakan, pentingnya sejarah Zwierzycki bagi masyarakat Indonesia dan Polandia. Selain itu, biografi Zwierzycki juga membuktikan pentingnya keingintahuan, keterbukaan dan keberanian.

Zwierzycki, menurut Stoczynska merupakan sosok yang dapat menginspirasi dan memotivasi para anak muda untuk lebih giat dalam pendidikan mereka.

Zwierzycki juga dapat dipandang sebagai pelopor kebijaksanaan, kekuatan, kepercayaan serta patriotisme. Dewasa ini, nilai-nilai tersebut sangatlah penting. “Saya dengan bangga mempersembahkan kisah hidup beliau kepada masyarakat Indonesia,” ujar Stoczynska.

Nah, itulah kisah hidup Jozef Zwierzycki yang sangat inspiratif dan kemudian kisahnya dimuat dalam komik biografi. Semoga menambah pengetahuanmu ya.