in

Pratama Arhan Dikontrak Hingga 2024 oleh Tokyo Verdy

Pratama Arhan. Foto Twitter @garagarabola

Pratama Arhan resmi menjadi pemain baru Tokyo Verdy. Klub Jepang yang berkompetisi di kompetisi level kedua J2 League itu mengontraknya dengan durasi dua musim.

Tokyo Verdy mengumumkan Arhan sebagai pemain baru mereka pada, Selasa (16/2/2022). Di Tokyo Verdy, Arhan berstatus sebagai pemain asing quota ASEAN yang berlaku di J.League.

“Sepertinya dia dikontrak dua tahun (di Tokyo Verdy),” kata CEO PSIS Semarang AS Sukawijaya alias Yoyok Sukawi kepada detikSport.

“Prosesnya sedikit panjang, yang jelas Arhan mau menimba ilmu di luar negeri. Begitu ada penawaran yang serius dari Jepang-Korea, kami mendukung,” ujarnya menambahkan.

Menariknya Arhan sebenarnya masih punya sisa kontrak bersama PSIS. Pemain asli binaan klub asal Semarang masih punya sisa kontrak selama dua tahun ke depan.

Lazimnya transfer dengan kondisi ini harus ditebus dengan fee oleh klub yang berminat dengan pemain incaran. Tapi PSIS melepaskan Arhan secara cuma-cuma.

Alasan PSIS tak mau membuang kesempatan yang didapat Arhan saat datang klub luar negeri. Apalagi Jepang dianggap sebagai tempat yang tepat untuk menimba ilmu buat pemain Indonesia.

“Masih punya kontrak dua tahun, bebas. Jadi Tokyo Verdy tanpa biaya apapun. Free transfer, nggak ada masalah,” tutur Yoyok Sukawi.

“Transfer itu kan terserah kami juga kalau memang mau melepas gratis. Mau kami jual atau gratis itu bebas,” ucapnya menegaskan.