Cokelat hitam yang mengandung setidaknya 70 persen kakao tidak hanya memanjakan lidah. Cokelat jenis ini mengandung lemak sehat, rendah gula, serta kaya senyawa bermanfaat seperti antioksidan. Lantas apa manfaat kandungan cokelat hitam bagi tubuh?
Mencegah kenaikan berat badan
Salah satu jenis antioksidan dalam kakao, flavanol dikenal sebagai oligomer procyanidins (PCs). Senyawa ini bisa mencegah tikus laboratorium menambah berat badan berlebih, menurut penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Agricultural & Food Chemistry. Flavanol ditemukan dalam padatan kakao, yang banyak ditemukan pada cokelat hitam batangan, bukan cokelat susu yang mengandung banyak gula dan susu.
Mengurangi stres
Cokelat hitam sering dikaitkan dengan penurunan kecemasan. Ini karena senyawa dalam cokelat berperan menurunkan tingkat stres. Makan satu setengah ons cokelat (40 gram) setiap hari selama dua minggu dapat membantu rileks karena bisa menurunkan kadar hormon stres, kortisol.
Mengurangi risiko penyakit kronis
Sebuah meta-analisis di jurnal Nutrition menemukan bahwa asupan cokelat dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung, stroke, dan diabetes. Bukti menunjukkan bahwa seseorang harus makan minimal 1 porsi cokelat seminggu namun tidak lebih dari 6 porsi. Para peneliti percaya bahwa manfaat kesehatan jantung terkait dengan kelimpahan flavanol cokelat seperti catechin, epicatechin dan procyanidins.