in

Khasiat Minum Air Lemon Menurut Ahli Gizi

Minum air putih penting untuk mencegah dehidrasi. Namun jika ingin membuat air biasa jadi lebih lezat, tambahkan perasan atau irisan lemon ke dalamnya. Selain rasa dan aroma yang enak, air lemon juga   bermanfaat bagi tubuh. Berikut khasiatnya.

Mengurangi kembung

“Air lemon bisa mengurangi kembung karena bertindak sebagai diuretik yang benar-benar membantu saat menahan cairan,” kata Jodi Greebel, pakar diet dari lembaga konsultasi nutrisi Citrition, New York.

Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Minum air lemon memungkinkan orang lebih mudah menangkis penyakit. Ini karena air lemon memiliki sifat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Mengurangi risiko batu ginjal

Berdasarkan penelitian 2012 yang diterbitkan dalam jurnal European Urology, diperkirakan 8,8 persen orang dewasa akan mengalami batu ginjal dalam hidupnya. Minum air lemon bisa membantu orang berisiko lebih kecil mengalami kondisi tersebut.

Meningkatkan kesehatan pencernaan

“Minum air lemon di pagi hari bisa berfungsi sebagai pencahar saat meminumnya dalam keadaan hangat,” kata Trista Best, ahli diet dengan Balance One Supplements.