Gerakan setiap hari merupakan kunci gaya hidup sehat yang menyeluruh dan bisa membantu menangkis penyakit kronis tertentu. Namun banyak orang yang terjebak di meja kerja untuk mengejar pekerjaan dan tidak memiliki waktu untuk keluar dan berjalan-jalan.
Ahli jantung Sidney Glasofer, mengatakan “Gerakan harian lebih baik untuk kesehatan Anda secara keseluruhan. Ini lebih baik tidak hanya untuk kesehatan jantung Anda tetapi juga untuk kesehatan mental Anda. Bahkan ketika Anda tidak bisa mendapatkan 30 menit atau lebih, mengukir waktu kapan pun Anda bisa untuk jalan kaki adalah kebutuhan yang meningkatkan suasana hati dan meningkatkan kesehatan,” kata dia seperti dilansir laman Well and Good.
Menjalani gaya hidup yang lebih banyak duduk telah terbukti menimbulkan berbagai masalah kesehatan seperti hipertensi, kanker, sakit punggung, penyakit kardiovaskular, dan depresi. Mayo Clinic Health System juga melaporkan bahwa masalah duduk terlalu sering menjadi masalah modern. Saat ini, orang Amerika duduk rata-rata 13 hingga 15 jam per hari, dibanding dengan tiga hingga lima jam dua abad yang lalu.
Dr Glasofer merekomendasikan bangun dan keluar berjalan-jalan selama setidaknya 30 menit tiga hingga lima hari seminggu. Alternatif lainnya, Anda bisa menjadwalkan berjalan-jalan selama istirahat makan siang Anda atau memilih berjalan-jalan ke kantor ketimbang mengendarai kendaraan. “Cari waktu apa pun yang Anda bisa untuk melarikan diri, keluar dan berolahraga,” kata dia.
Tak ada satu ukuran untuk untuk mengukir gerakan harian Anda. Lihat jadwal mingguan Anda dan temukan waktu yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda. Jika Anda termasuk orang yang beraktivitas pagi, berangkatlah 15 menit lebih awal untuk perjalanan jalan kaki.