in

Gaun Meghan Markle saat Wawancara dengan Oprah akan Dipajang di Museum

Gaun Meghan Markle saat tampil di acara Oprah akan dimusiumkan. Foto: DailyMail.

Salah satu pakaian Meghan Markle paling ikonik akan jadi koleksi museum. Fashion Museum Bath, mengumumkan bahwa gaun wrap Armani yang dikenakan Duchess of Sussex dalam wawancara dengan Oprah Winfrey tahun lalu sudah dinobatkan sebagai Dress of the Year 2021.

Penghargaan museum tersebut dipilih setiap tahun oleh otoritas industri terkemuka yang memilih perwakilan pakaian dari suasana mode dan budaya yang berlaku tahun lalu. Tahun ini, pemimpin redaksi majalah Dazed, Ibrahim Kamara, dan direktur seni, Gareth Wrighton yang menganugerahkan penghargaan tersebut.

“Dalam budaya pop sangat bergaya saat ini, Dress of the Year sekarang berpotensi menjadi ‘meme of the year’ dan kami berdua menggunakan wawancara ikonik Meghan dan Harry dengan Oprah sebagai momen anti-kemapanan definitif yang selamanya bertahan dalam kesadaran kolektif Inggris,” kata keduanya dalam pernyataan pers, dilansir laman Harper’s Bazaar.

Gaun wrap Girogio Armani yang dipakai Meghan Markle dikenakan untuk memamerkan kehamilannya. “Mebingkai Duchess dalam warna hitam dengan lansekap taman Hollywood Tyler Perry yang melimpah. Tampilan ini, melalui asosiasi belaka dengan momen televisi viral, tertanam kuat dalam jiwa budaya pop kita,” lanjut mereka.

Kala itu, penampilan Oprah sangat dinantikan bersama Meghan dan Harry: A CBS Primetime Special. Karena saat itu Harry dan Meghan berbicara kepada Winfrey mengenai keputusan mereka untuk mundur sebagai anggota keluarga kerajaan yang bekerja dan pindah ke California. Meghan mengenakan gaun sutra georgette dari koleksi Cruise musim semi/musim panas 2022 Giorgio Armani. Dan pada saat itu, Meghan tengah mengandung anak kedua dengan Harry, bayi perempuan Lilibet Diana Mountbatten-Windsor.

Gaun hitam dengan potongan V-neck dan ikat pinggang tinggi, memiliki motif bunga bersulam putih di bagian dada. Siaran pers museum mencatat bahwa desain bunga teratai mungkin juga sebagai ekspresi simbolis kelahiran kembali, regenerasi diri dan pencerahan spiritual serta kemampuannya untuk berkembang meskipun dalam kondisi yang tampaknya menantang.

Pengunjung museum bisa melihat versi gaun Meghan Markle itu sebagai item terakhir dalam pameran “A History of Fashion in 100 Objects.”