in

Mengenal Saus Hoisin untuk Marinasi dan Menumis

Saus Hoisin. Foto: Shutterstock.

Saus hoisin sering digunakan untuk hidangan panggang masakan Cina. Saus hoisin memiliki tekstur yang kental berwarna cokelat kemerahan. Saus ini berbahan utama fermentasi kedelai dan campuran tepung, gula, air, cabai, bumbu rempah dan bawang putih. Saus ini kerap digunakan untuk tumis masakan kerang dan daging berlemak bebek.

Saus hoisin rasanya asin dan sedikit manis. Hoisin agak mirip saus barbekyu ala Amerika. Namun, bedanya saus hoisin rasanya lebih asin.

Saus hoisin sangat cocok untuk vegan karena tidak mengandung hewani. Walau secara tradisional saus hoisin kerap disajikan untuk hidangan bebek peking. Penamaan hoisin diambil dari bahasa Kanton. Kata hoisin karena dulu berbahan campuran sari laut untuk rasa umami. Namun, kini saus hoisin tak mengandung hewani.

Karena rasanya yang spekat, saat mencampurkan makanan dengan saus hoisin sedikit saja dan juga bertahap. Cara lainnya juga bisa mengencerkan saus hoisin dengan menambahkan air atau minyak sebelum digunakan untuk memasak.