in

Ini Sumber Karbohidrat yang Tak Membahayakan Tekanan Darah

Kurma. Foto: iStock.

Karbohidrat sehat bisa membantu meningkatkan nutrisi dan mempertahankan tekanan darah yang sehat. Alih-alih memilih makanan bebas karbohidrat, makanan yang mengandung karbohidrat nabati seperti buah-buahan, biji-bijian dan sayuran bisa menurunkan tekanan darah secara alami.

Namun, sebaliknya, terlalu banyak gula tambahan dari makanan seperti minuman manis selalu dikaitkan dengan tekanan darah dan risiko hipertensi yang lebih tinggi. Berikut beberapa karbohidrat baik yang dimasukkan ke dalam pola makan.

Kacang
Kacang merupakan makanan nabati yang menawarkan beberapa karbohidrat alami bersama protein dan banyak vitamin dan mineral, termasuk magnesium yang dapat mendukung tekanan darah yang sehat. Serat larut dan tidak larut, termasuk pati resisten secara alami ditemukan dalam kacang, ini membantu mendukung kontrol tekanan darah.

Pisang
Pisang merupakan makanan kaya karbohidrat terbaik yang mendukung tekanan darah yang sehat. Asosiasi Jantung Amerika merekomendasikan orang dewasa bertekanan darah di atas 120/80 bisa meningkatkan asupan kalium makanan dengan pisang.

Yogurt
Yogurt menjadi makanan populer di kalangan pendukung kesehatan usus berkat bakteri hidup aktif yang membantu menjaga keseimbangan mikrobioma. Yogurt jauh lebih baik dari sekadar susu yang mengandung probiotik. Probiotik dalam yogurt berperan terpisah dalam mengurangi tekanan darah.

Kurma
Kurma menjadi solusi sempurna bagi yang ingin memuaskan rasa manis tanpa tambahan gula karena rasa karamel yang manis alami dari buah ini. Makan buah ini bisa mendukung tekanan darah yang sehat. Di antara serat, magnesium dan potasium yang tersedia, kurma merupakan tambahan alami untuk diet jantung sehat.