in

Steven Spielberg: Squid Game Sukses Berkat Pemain yang Bukan Siapa-siapa

Squid Game Movie

Sutradara Steven Spielberg memuji kesuksesan serial Squid Game. Menurutnya, serial Korea itu mencapai kesuksesan karena dibintangi pemeran yang ia sebut bukan siapa-siapa. Sehingga, hal itu disebut bisa mengubah perhitungan dalam industri.

Spielberg juga memuji Netflix karena sudah membuktikan pemeran yang ia sebut bukan siapa-siapa terbukti bisa membintangi serial secara keseluruhan, bahkan film.

“Dahulu, bintang-bintang lokal (AS) yang membawa penonton film (ke bioskop). Hari ini, menarik, karena orang tak dikenal bisa membintangi seluruh miniseri, bisa menjadi film,” kata Steven Spielberg.

Ia juga mengaku terinspirasi fakta Squid Game bisa sukses secara global tanpa dibintangi aktor atau aktris Amerika sama sekali. Menurut dia, itu bisa memberi pembuat film lebih banyak kebebasan dalam memilih casting.

Squid Game saat ini menjadi salah satu serial Korea terlaris dan terpopuler secara global. Berdasarkan data Netflix, lebih dari 140 juta pelanggan, menonton Squid Game tahun lalu.

Menyoal pemeran, Squid Game sejatinya dibintangi beberapa nama yang sudah berkarier di layar kaca dan layar lebar Korea lebih dari dua dekade.

Pemeran utama, Lee Jung-jae, ia telah memenangkan piala pertamanya sebagai Aktor Terbaru dalam Baeksang Arts Awards pada 1995 lewat Sandglass. BAeksang Arts Awards merupakan penghargaan bergengsi di Korea Selatan untuk mengapresiasi industri hiburan.

Lewat film The Young Man, Lee Jung-jae juga memenangkan beberapa penghargaan ajang bergengsi, seperti Baeksang Arts Awards, Grand Bell Awards, Blue Dragon Film Awards, dan Korean Association of Film Critics Awards.