in

Terungkap, Orang Berumur Panjang Mengonsumsi Tiga Makanan Ini Setiap Hari

Ilustrasi Lansia. Foto: Shutterstock

Saat melihat orang lanjut usia atau lansia yang masih penuh semangat dan energi, muncul pertanyaan apa rahasia mereka. Hal ini juga yang membuat perusahaan suplemen Inggris, Eden’s Gate, bertanya-tanya saat meneliti gaya hidup orang-orang yang memiliki umur panjang di dunia.

Mereka meneliti enam orang yang hidup di atas usia 100 tahun. Mereka menemukan bahwa diet, tingkat stres, gerakan dan status sosial ekonomi berperan dalam berapa lama pemecah rekor ini hidup.

Orang tertua dalam daftar dan dalam catatan sejarah ialah Jeanne Louise Calment. Wanita asal Prancis ini hidup hingga usia 122 tahun dan menjadi satu-satunya orang yang hidup melewati 120 tahun. Rahasia umur panjangnya ternyata melibatkan tiga jenis makanan.

Pada 1997 dia meninggal pada usia 122 tahun, dan saat ditanya tentang rahasia umur panjangnya, dia menjawab port wine, coklat, dan minyak zaitun.

Ini tak mengejutkan, terutama melihat banyak orang berusia seratus tahun yang tinggal di Zona Biru (wilayah di dunia dengan konsentrasi penduduk berusia lebih dari 100 tahun) secara teratur makan dengan anggur merah dan minyak zaitun. Faktanya ialah minyak zaitun extra virgin telah ditemukan untuk membantu mengatur berat badan, menurunkan tekanan darah, mengurangi peradangan dan membantu menurunkan risiko penyakit kardiovaskular.

Anggur merah dan cokelat hitam juga mengandung antioksidan kuat yang bisa berkontribusi pada kesehatan asalkan dikonsumsi dalam jumlah sedang.

Tingkat stres yang rendah juga berkemungkinan menjadi faktor. Calment memiliki hak istimewa untuk menjalani gaya hidup kaya dan stres rendah selama 122 tahun lamanya. Dia tak pernah bekerja penuh waktu, jadi mungkin tingkat stresnya jauh lebih rendah dibanding rata-rata manusia. Karena dia tidak harus bekerja banyak, dia bisa menikmati hobi aktif secara konsisten seperti berenang, tenis, bermain piano, dan bersepeda.

Tetapi terlepas dari apa yang diyakini banyak orang tentang orang tertua di dunia tersebut, ada pelajaran berharga yang didapat agar bisa berumur panjang. Makan cokelat, minum wine, dan konsumsi minyak zaitun, serta manjakan diri dengan hobi.