in

Lewis Hamilton-Serena Williams Turut Beli Chelsea

Ilustrasi logo Chelsea

Juara dunia F1 tujuh kali, Lewis Hamilton, serta petenis putri pengoleksi 23 gelar grand slam, Serena Williams, turut menginvestasikan dana dalam sebuah konsorsium untuk membeli klub Chelsea.

Hamilton dan Williams disebut setuju patungan masing-masing 10 juta poundsterling atau sekitar Rp185 miliar dalam sebuah pembiayaan bersama yang digalang Sir Martin Broughton dalam upaya membeli juara bertahan Liga Champions.

Broughton melalui konsorsium yang digagas merupakan salah satu sosok yang bersaing menjadi pemilik baru Chelsea.

Dikutip dari Sky News, ada beberapa investor yang menopang Broughton termasuk Hamilton dan Serena. Broughton adalah mantan bos Liverpool dan British Airways.

Hamilton dan Serena yang sudah mengemas kesuksesan di arena olahraga belakangan juga telah menjadi investor di bidang lain.

Serena Ventures telah mengumumkan investasi sebuah perusahaan rintisan teknologi olahraga yang berbasis di Inggris. Sementara Hamilton telah menopang berbagai perusahaan rintisan yang juga berada di Inggris.

Hamilton dan Serena diyakini cukup serius ikut serta dalam pembelian Chelsea karena pengalaman mereka dalam berpartisipasi di olahraga global.

Selain konsorsium Broughton yang didukung Hamilton dan Serena terdapat penawar lain yakni Steve Pagliuca dan Larry Tanenbaum serta Todd Boehly.

Chelsea harus melepaskan diri dari kepemilikan Roman Abramovich yang ditengarai pemerintah Inggris merupakan orang dekat Vladimir Putin dan terlibat dalam invasi Rusia ke Ukraina.