in

KKN di Desa Penari Tayang di Bioskop Malaysia dan Singapura

KKN di Desa Penari. Foto: MD Pictures.

Film KKN di Desa Penari sudah mulai tayang di bioskop Malaysia dan Singapura. Film horor Indonesia itu tayang di dua negara tetangga tersebut sejak Kamis, 12 Mei 2022.

“Alhamdulillah.. MALAYSIA & SINGAPORE! KKN DI DESA PENARI akan hadir untukmu! Kamu hanya bisa menonton @kknmovie di bioskop pada 12 Mei. Sampai jumpa,” tulis Tissa Biani, pemain KKN di Desa Penari di Instagram.

Kabar tersebut sekaligus memberikan peringatan kepada penonton untuk tidak mengambil gambar ataupun video selama menonton dan menyebarluaskannya. MD Pictures selaku rumah produksi film KKN di Desa Penari mengingatkan bahwa akan ada sanksi pidana yang mengintai jika melanggar aturan tersebut.

“Merekam dan memfoto cuplikan film di bioskop dan mengunggah ke platform media sosial seperti Instagram (story/feed), TikTok, dan lainnya tanpa izin merupakan pelanggaran hak cipta dengan sanksi pidana,” demikian peringatan yang dipublikasikan oleh tim produksi film KKN di Desa Penari.

KKN di Desa Penari tayang perdana di bioskop Indonesia mulai Sabtu, 30 April 2022. Dalam 11 hari, film garapan sutradara Awi Suryadi ini sudah disaksikan 3.724.864 orang. Hal tersebut disambut bahagia oleh Tissa Biani yang berperan sebagai mahasiswa bernama Nur.

“Alhamdulillah.. makasih banyak semuanyaaa!! Ganyangka banget antusiasme dari kalian untuk Film Indonesia bisa seseru ini, apalagi di masa pandemi!!” tulis Tissa di Instagram.

Pencapaian tersebut menurut Tissa, menjadi angin segar bagi kemajuan perfilman Indonesia. “Mudah-mudahan setelah ini perfilman Indonesia bisa terus bangkit! dan semakin banyak orang yang menghargai karya film anak bangsa, salah satu contohnya: TIDAK MENSPOILER ADEGAN DENGAN MEREKAM ADEGAN DI BIOSKOP PAKE HANDPHONE! NORA TAU GA? HAHAHA,” tulis Tissa.