in

Alasan Tenaga Kesehatan Harus Menggunakan Pakaian Medis saat Bertugas

Alasan Tenaga Kesehatan Harus Menggunakan Pakaian Medis saat Bertugas. Ilustrasi.

Tenaga kesehatan perlu mengenakan pakaian medis atau seragam khusus saat bertugas. Misalnya, untuk dokte, perlu pakaian yang nyaman sebagai lapisan pertama sebelum mengenakan jas dokter.

Berikut alasan mengapa tenaga kesehatan perlu mengenakan pakaian medis kala bertugas.

Lebih higenis dan steril
Pakaian medis digunakan hanya di lokasi kerja untuk menghindari kontaminasi dari rumah dan selama perjalanan ke pasien di rumah sakit. Pakaian ini juga mencegah kontaminasi infeksi dari rumah sakit ke rumah saat tenaga kesehatan selesai bekerja. Pakaian medis dicuci setiap hari sehingga lebih higenis dibandingkan penggunaan jas putih atau jas laboratorium yang biasanya hanya dicuci beberapa hari sekali.

Tampil profesional dan juga sebagai identitas diri
Mamakai pakaian medis sebagai seragam dengan warna atasan serta bawahan yang sama membuat para tenaga kesehatan terlihat professional dan mudah dikenali. Beberapa rumah sakit juga menerapkan penggunaan scrubs berbeda warna antar-departemen sebagai identitas diri.

Kenyamanan
Potongan busana dan pilihan bahan yang lentur dan menyerap keringat akan membuat tenaga kesehatan nyaman saat mengenakannya, memudahkan pergerakan, dan lebih fungsional. Seragam ini juga cocok dalam berbagai bentuk tubuh dan memungkinkan modifikasi di beberapa bagian sesuai kebutuhan pengguna.

Hemat waktu
Tenaga kesehatan wajib mengenakan seragam medis saat bekerja ternyata lebih hemat waktu. Mereka tak perlu menghabiskan waktu untuk memilih busana kerja. Langsung mengenakan seragam lalu bertugas.