in

Ini Suplemen Alami yang Membantu Tidur

Lavender. Foto: Istockphoto

Tidur merupakan salah satu kebutuhan wajib manusia karena berkaitan dengan kesehatan. Bagi Anda yang mengeluhkan susah tidur, ada beberapa suplemen alami yang bisa membantu Anda untuk mendapatkan tidur yang nyenyak.

Dilansir laman Medical News Today, suplemen valerian dapat membantu mengatasi kesulitan tidur karena mengandung akar valeria, yaitu tanaman herbal yang dijadikan obat untuk mengatasi kesulitan tidur. Menurut pakar kesehatan, akar valerian ini bisa membantu meringankan gejala kecemasan dan membuat Anda cepat mengantuk.

Suplemen melatonin juga bisa membantu untuk meningkatkan hormone melatonin dalam tubuh. Melatonin merupakan hormone yang bisa membantu seseorang untuk rileks dan tertidur. Dengan mengonsumsi suplemen ini, maka bisa membantu Anda cepat mengantuk.

Lavender merupakan tumbuhan berbunga yang bisa membantu Anda meningkatkan kualitas tidur. Dalam tinjauan sistematis yang berjudul Effect of Lavender on Sleep, Sexual Desire, Vasomotor, Psychological and Physical Symptom among Menopausal and Elderly Women: A Systematic Review (2019), disimpulkan bahwa lavender dalam bentuk kapsul atau aroma terapi tak hanya membantu orang tidur, tapi juga meringankan gejala anxiety.

Selain dari dua jenis tadi, suplemen magnesium juga menjadi pilihan obat tidur alami karena dapat meningkatkan mineral magnesium. Ini bertanggung jawab untuk berbagai fungsi fisiologis tubuh.

Dalam penelitian, suplemen magnesium bisa membantu meningkatkan kualitas dan waktu tidur yang signifikan. Bahkan penelitian terbaru menyimpulkan bahwa suplemen magnesium cukup efektif meringankan insomnia.

Terakhir adalah suplemen glisin, yaitu obat tidur alami yang bisa meningkatkan asam amino yang membantu untuk mengatur siklus bangun dan tidur.