Kerutan biasanya akan mulai muncul di usia mendekati 30-an. Hal ini sebagai akibat dari gerakan berulang dan kerusakan kolagen. Namun, kabar baiknya ialah ada banyak cara berbeda untuk menghaluskan kerutan dahi yang ada, bahkan juga membantu mencegah munculnya kerutan di dahi.
Menurut ahli facial Joshua Ross, ada dua jenis kerutan, kerutan statis terjadi karena kelemahan dan hilangnya kolagen seiring bertambahnya usia lalu ada kerutan dinamis yang merupakan hasil gerakan berulang. Kerutan di dahi termasuk kategori yang kedua. Setiap kali Anda mengangkat alis atau membuat ekspresi wajah, otot bawah kulit Anda berkontraksi dan sedikit kerutan di dahi terbentuk. Seiring bertambahnya usia, kerutan tersebut menjadi lebih dalam dan lebih jelas saat wajah Anda beristirahat.
Berkomitmen pada rutinitas perawatan kulit yang baik dan perawatan di dokter kulit bisa membantu membalikkan kerutan dahi dan mengembalikan kulit Anda dalam keadaan mulus seperti bayi. Jika kerutan di dahi Anda sangat dalam, Anda hanya dapat melembutkannya—tidak menghilangkan sepenuhnya. Kunci membalikkan garis dahi ialah tidak menunggu hingga kerutan dalam untuk mengobatinya. Garis-garis halus yang lebih baru akan jauh lebih mudah untuk dibalik ketimbang garis-garis yang lebih dalam yang menempel di dahi Anda selama bertahun-tahun.
Ahli bedah plastik David Shafer dan Ross sama-sama setuju bahwa retinoid dan retinol merupakan salah satu bahan terbaik yang bisa Anda gunakan untuk mengobati kerutan di dahi. Retinoid terbukti dapat mempercepat pergantian sel dan memperbaiki tekstur kulit—ditambah lagi, bisa merangsang produksi kolagen dan elastin, dua protein di kulit yang bertanggung jawab akan kekenyalan dan kekencangannya.
Anda disarankan menggunakan retinol secara konsisten selama tiga bulan sebelum Anda melihat hasilnya — dan kemudian Anda harus tetap menggunakannya untuk mempertahankan hasil tersebut. Selain itu, retinol juga berpotensi mengiritasi, kata Ross, yang mendorong pasien dengan kulit sensitif untuk menggunakan sedikit retinol yang diapit di antara dua lapisan tipis pelembap.
Bahan lain yang juga dapat membantu menghaluskan kerutan dahi Anda termasuk peptida anti-penuaan, asam glikolat, dan asam hialuronat. Peptida merupakan bahan yang berkomunikasi dengan sel — mereka memberi sinyal ke sel Anda untuk membuat lebih banyak kolagen dan elastin — tapi mereka membutuhkan waktu untuk bekerja.