Saat kelilipan, hal pertama yang dilakukan adalah mengucek mata. Mata gatal saat dikucek mungkin terasa nyaman namun ternyata hal ini tak baik dilakukan terus-menerus.
Mengucek mata saat gatal atau kering bisa terasa nyaman karena saat bola mata tertekan oleh tangan merangsang saraf vagus yang bisa memperlambat detak jantung dan meredakan stres.
Menurut Channel News Asia, mata gatal karena produksi sekresi minyak berlebih dan terjadi penyumbatan pada kelenjar minyak mata. Berdasarkan keterangan dokter spesialis oftalmologi di Raffles Eye Centre, Dr. Johnson Tan, minyak mata berguna mengurangi penguapan air mata yang berlebih pada kornea.
Namun jika minyak tersebut diproduksi secara berlebih hingga menyumbat kelenjar minyak bisa menyebabkan mata kering dan gatal di sekitar kelopak mata.
Tan menjelaskan, mengucek mata berlebih bisa menyebabkan terkelupasnya lapisan kulit kornea atau disebut dengan epitel. Terkadang saat mengucek mata kuku bisa mengenai kornea dan menyebabkan epitel kornea robek.
Jika hal tersebut terjadi berulang kali, epitel kornea dapat mengelupas secara spontan setelah tidur. “Mata Anda secara alami mengering saat tidur, menyebabkan kelopak mata menempel dan juga menarik epitel saat membuka mata,” Tan menggambarkan. Epitel yang terlalu menempel bisa robek ketika mata terbuka.
Robeknya epitel kornea bisa menyebabkan kerusakan mata fatal. Berdasarkan keterangan konsultan senior departemen penyakit kornea dan luar mata di Singapore National Eye Centre, Marcus Ang hal ini juga bisa memperparah glaukoma.
Bahkan tekanan dalam mata bisa mengganggu aliran darah pada bagian belakang mata dan menyebabkan kerusakan saraf berakibat pada kehilangan penglihatan permanen.
Senada dengan pernyataan Ang, Dr. Mark Mifflin, professor oftalmologia Universitas Utah melalui laman resmi Healthcare, hal tersebut bisa berdampak serius pada mata. Mifflin juga mengatakan sensasi seperti melihat cahaya dengan kelopak mata tertutup dan percikan cahaya atau fotopsia dapat mengindikasikan hal yang tidak baik.
Berdasarkan Cleveland Clinic, kebiasaan mengucek mata ini dipicu oleh kebiasaan sejak kecil atau disebut dengan keratoconus. Biasanya diikuti oleh kondisi kesehatan tertentu seperti alergi dan down syndrom sejak kecil.
Guna mengurangi akibat dari mengucek mata yang bisa dilakukan adalah menghentikan penyebab mata gatal. Bisa dengan obat tetes mata. Sementara, untuk mengurangi kebiasaan mengucek mata, Anda bisa alihkan perhatian tangan dengan fidget spinner, stress ball, atau benda lain.