in

5 Benda yang Harus Ada di Kamar Mandi

Kamar mandi adalah ruangan terakhir yang dikunjungi di rumah setelah mengakhiri segala aktivitas. Kamar mandi juga menjadi tempat untuk menenangkan diri dan mencari inspirasi selain mandi serta perawatan tubuh.

Oleh karena itu, segala sesuatu di kamar mandi penting diperhatikan, termasuk benda-benda di dalamnya.

Jika Anda pindah ke apartemen pertama, rumah pertama, atau berencana merenovasi kamar mandi, ada beberapa benda yang wajib ada di kamar mandi untuk membuatnya terlihat indah dan terasa nyaman.

Berikut lima benda yang harus ada di kamar mandi, sebagaimana disadur dari beberapa sumber.

  1. Pembersih mangkuk kloset

Pembersih toilet seperti sikat merupakan hal penting lainnya yang tidak boleh dilewatkan. Ini berfungsi menjaga mangkuk kloset tetap bersih.

Anda dapat menyimpan sikat pembersih di samping kloset atau di bawah wastafel untuk kenyamanan lebih. Selain pembersih toilet, Anda juga perlu memiliki penyedot kloset untuk mengatasi kloset yang mampet.

  1. Ruang penyimpanan

Ruang penyimpanan penting dimiliki setiap kamar mandi. adi penyimpanan sangat penting. Gunakan ruang dinding, tempat sampah bergulir, atau ruang di bawah wastafel untuk menyimpan riasan, sampo, dll. Menyimpan barang-barang akan membantu kamar mandi tetap rapi.

  1. Handuk

Setiap kamar mandi membutuhkan satu set handuk mandi. Satu set handuk terdiri atas enam sampai 10 buah adalah awal yang sempurna. Ini harus mencakup handuk mandi, handuk tangan, serta waslap.

Pilih handuk yang memiliki serta lembut dan daya serap tinggi sehingga cepat kering. Pasalnya, handuk yang basah dan lembap mengundang baus serta jamur.

  1. Sabun tangan

Di meja kamar mandi, Anda perlu memiliki sabun untuk mencuci tangan. Gunakan dispenser untuk tempat sabun sehingga bisa mempercantik tampilan kamar mandi.

Anda bisa memilih dispenser sabun yang dioperasikan dengan baterai atau isi ulang. Pilih sabun tangan yang memiliki aroma harum dan menenangkan.

  1. Tempat sampah

Setelah dapur, kamar mandi menjadi ruangan di rumah yang menghasilkan sampah terbanyak, dari sampah produk mandi, perawatan tubuh, hingga penggunaan tisu.

Untuk itu, penting setiap kamar mandi memiliki tempat sampah agar sampah tidak berantakan dan ruangan tetap bersih.