in

Tips Memelihara Tanaman Hias Keladi agar Subur

Tanaman hias Caladium atau keladi. Foto: iStock

Bagi para pecinta tanaman hias, membuat tanaman keladi (caladium) menjadi subur, rimbun, dan berdaun lebat menjadi sebuah hal yang diinginkan banyak pemiliknya.

Bukan tanpa alasan, tanaman keladi yang subur, rimbun, dan berdaun lebat akan memberikan tampilan yang lebih cantik dan memesona.

Jadi, apabila kamu ingin keladi hias milikmu tumbuh subur, rimbun, dan berdaun lebat, ada beberapa usaha yang harus dilakukan dengan rutin.

Nah, berikut tips memelihara tanaman keladi menjadi subur, rimbun, dan berdaun lebat yang rangkum dari berbagai sumber bisa menjadi referensi.

  1. Usir hama

Kamu juga perlu memeriksa hama di bawah daun keladi secara rutin agar daunnya bisa diselamatkan. Untuk lebih aman dari hama, semprotkan insektisida ke tanaman keladimu setiap dua minggu sekali.

  1. Siram dengan air larutan micin dengan rutin

Agar tanaman keladi milikmu bisa tumbuh subur, rimbun, dan berdaun lebat, cara pertama yang perlu kamu lakukan adalah menyiramnya dengan air larutan micin setiap seminggu sekali.

Agar semakin bermanfaat untuk keladi, tambahkan air larutan micin dengan vitamin B1 maupun pupuk NPK mutiara biru.

  1. Pastikan terpapar cahaya matahari

Pernahkah kamu merawat keladi yang daunnya tumbuh satu, tetapi rontok satu? Jika iya, itu bisa disebabkan kurangnya paparan cahaya sinar matahari, atau keladi milikmu diletakkan di tempat yang terlalu teduh.

Jadi, letakkan tanaman keladi di tempat yang terkena paparan cahaya sinar matahari, tetapi ada naungan di atasnya, seperti pohon yang rindang atau paranet.

  1. Sesuaikan pot dengan ukuran keladi

Pot yang tidak sesuai dengan ukuran keladi akan membuatnya menjadi sulit tumbuh subur, rimbun, dan berdaun lebat.

Jadi, semakin besar keladinya, maka potnya harus kamu ganti dengan pot yang lebih besar agar media tanam yang ada di pot mampu menopang batang keladi yang lunak.

  1. Petik daun keladi yang layu

Agar daun barunya cepat tumbuh, petik saja daun keladi yang sudah layu maupun batang keladi yang sudah mau patah.

  1. Siramkan air dengan rutin

Pada dasarnya, keladi adalah tanaman yang menyukai banyak air. Jadi, jangan lupa menyiramnya secara rutin. Namun, ketika ingin menyiram tanaman keladi, pastikan kondisi media tanamnya sudah hampir kering, kemudian siram dengan air secukupnya.