in

Cegah Penuaan Dini, Usia Tepat untuk Mulai Minum Suplemen Kolagen

Ilustrasi kulit

Perawatan kulit di usia 20-an tentu berbeda dengan usai 50-an. Ini tersebab, semakin bertambahnya usia, masalah kulit baru akan muncul. Misal, di usia 20-an, orang membutuhkan lebih banyak produk untuk kontrol minyak dan noda, sementara di usia lebih tua akan fokus menjaga tingkat kelembapan kulit agar tetap normal. Namun, ada satu langkah penuaan yang bisa dimulai sejak usia 20-an, yakni suplemen kolagen.

Produksi kolagen alami melambat sekitar usia 20-an sehingga para ahli mengatakan untuk mulai perawatan lebih dini. Penelitian menunjukkan bahwa begitu mencapai titik tertentu di usia 20-an, produksi kolagen alami akan mulai berkurang 1 persen setiap tahun. Dan begitu orang mencapai menopause,

Tubuh secara alami menyeimbangkan produksi dan degradasi kolagen, namun keseimbangannya berubah seiring bertambahnya usia. “Saat muda, tubuh kita memproduksi lebih banyak kolagen ketimbang yang kita rusak. Keseimbangan itu salah dengan bertambahnya usia karena regenerasi jaringan menurun,” kata Gary Goldenberg, kepada Mind Body Green.

Usia tentu saja bukan satu-satunya penyebab degradasi kolagen. Faktor lain seperti paparan sinar UV, merokok, dan stres bisa empercepat penurunan kolagen secara keseluruhan. Jadi, lindungi kulit dari paparan sinar matahari yang berlebihan, dan cobalah mengelola stres. Selain itu, memasok tubuh dengan peptida kolagen terhidrolisis, tekstur kulit awet muda lebih mungkin dipertahankan.

Jika memiliki kerutan yang dalam dan terbentuk sebelumnya di kulit, maka kolagen saja kemungkinan tak akan menghilangkannya. Namun, bagi mereka yang berurusan dengan garis-garis halus yang samar, suplemen kolagen bisa mendukung produksi kolagen alami tubuh secara endogen, yang mungkin dapat membantu meringankan goresan tersebut. Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi suplemen kolagen bisa mendukung hidrasi, elastisitas, dan kerutan kulit yang penting untuk penuaan kulit yang sehat.