in

Tips Menemukan Kembali HP Menggunakan Gmail

Kehilangan ponsel pintar, menjadi hal yang sangat tidak diinginkan orang-orang. Oleh sebab itu, diperlukan beberapa langkah efektif, untuk bisa menangani hal tersebut.

Salah satunya, yakni memanfaatkan kecanggihan fitur dari Google. Nah, berikut cara melacak hp hilang dengan menggunakan Gmail.

Setidaknya di sini akan dipaparkan dalam dua cara. Sebenarnya langkah-langkah ini pun saling berhubungan dan sangat mudah dilakukan.

  1. Melacak HP dengan Gmail
  • Login akun Gmail masing-masing di HP, melalui aplikasi browser di PC atau laptop.
  • Klik ikon titik-titik di bagian kanan atas.
  • Pilih akun.
  • Klik menu Keamanan.
  • Cek informasi mengenai perangkat yang memiliki akses Gmail.
  • Pilih HP yang hilang untuk melacaknya.
  • Lalu klik tombol detail selengkapnya.
  • Klik opsi menu detail selengkapnya.
  • Nantinya akan diarahkan ke fitur layanan Fine My Device.
  • Meskipun peta di fitur layanan tersebut tidak menunjukkan lokasi HP secara akurat, cara ini bisa tetap dicoba untuk memperkirakan lokasi HP.
  1. Melacak HP Lewat Google
  • Kunjungi link https://www.google.com/android/find.
  • Setujui Google untuk melacak lokasi HP.
  • Login ke akun Google yang berada di HP detikers.
  • Jika akun tersebut ada di lebih dari satu perangkat, klik jenis HP yang hilang di bagian kiri atas.
  • Jika HP kalian menggunakan lebih dari satu akun google. Maka pastikan detikers login dengan akun utama.
  • Setelah itu, akan muncul notifikasi pada HP yang hilang dari Google Play Service.
  • Lalu, akan muncul informasi mengenai lokasi HP di maps.

Namun, lokasi HP bisa saja tidak akurat dan hanya perkiraan. Jika tidak berhasil menemukannya, silahkan lihat lokasi terakhir.

Selain langkah di atas, kamu juga dapat memberdayakan fitur, seperti Putar Suara (Play Sound). Ini bisa membuat HP berdering selama lima menit tanpa henti, walaupun dalam keadaan mode getar atau silent.

Fitur berikutnya Amankan Perangkat (Secure Device). Pemilik HP bisa mengunci perangkat menggunakan PIN, pola atau password dan mengirimkan pesan seperti nomor HP ke layar kunci.

Lalu fitur selanjutnya Hapus Perangkat (Eraser Device). Pemilik bisa menghapus seluruh data di HP secara permanen. Namun, data-data yang ada di memori eksternal, seperti kartu SD mungkin tidak akan terhapus. Hanya saja, ketika kalian menggunakan fitur ini, aplikasi Find My Device tidak akan berfungsi.