in

Aplikasi Chub LifeBalance Tawarkan 7 Pilar untuk Pola Hidup Sehat

Ilustrasi olahraga. Foto: meramuda.com

Perusahaan asuransi Chubb Life Indonesia mengenalkan aplikasi Chubb LifeBalance yang disediakan tidak hanya untuk nasabah melainkan juga untuk mitra bisnis dan stakeholder maupun masyarakat umum. Aplikasi ini diperuntukkan untuk membantu masyarakat menerapkan pola hidup sehat dan seimbang secara fisik maupun mental.

Ada beberapa fitur unggulan di aplikasinya, di antaranya ialah fitur skor kesehatan yang terdiri dari tujuh pilar kesehatan seperti aktivitas, mindfulness, pola tidur, kesehatan mental, fisik, nutrisi, self control yang kemudian dinamakan Wheel of Life. Selain itu, aplikasi tersebut pengguna juga bisa memantau dan menelusuri semua aktivitas fisik setiap waktu.

Untuk menggunakan fitur-fiturnya, pengguna harus mengisi pertanyaan seputar informasi kesehatan pribadi yang nantinya akan langsung dikalkulasi oleh sistem sebagai skor kesehatan. Indikator lantas akan menampilkan variasi skor kesehatan mulai dari rendah, rata-rata hingga sempurna.

Setelah itu pengguna dapat langsung memilih kegiatan apa yang ingin disimpan seperti menambahkan target kesehatan selama seminggu atau memulai aktivitas untuk mengetahui total kalori yang dibakar. “Ada lebih dari 100 fitur aktivitas kesehatan fisik ada semua mulai dari berjalan, berlari, sepeda, berenang, gym, golf dan sebagainya. Itu akan ter-update secara langsung di dalam aplikasi Chubb LifeBalance,” kata Amanda dalam diskusi virtual di Jakarta belum lama ini.

Selain itu ada juga fitur personal virtual coach dengan teknologi AI untuk mengingatkan target kesehatan yang sudah dibuat setiap hari. Untuk Anda yang sudah terbiasa melakukan aktivitas fisik dan memiliki aplikasi kesehatan, aplikasi ini juga bisa dikoneksikan dengan perangkat yang bisa mendeteksi kesehatan seperti Garmin dan Google Fit. Ada juga fitur untuk membuat target kesehatan secara personal yang bisa diatur sendiri.

Selain itu ada informasi dan artikel-artikel menarik seputar kesehatan yang selalu diperbarui setiap bulannya dalam aplikasi. “Jadi kita juga memberikan insight-insight mengenai artikel-artikel kesehatan dan informasi tips yang berguna untuk kesehatan baik itu fisik maupun mental,” kata Amanda.