in

Masih Menggunakan Kosmetik Berbahan Mercury? Ini Efek Sampingnya

Ilustrasi kulit

Di jaman sekarang ini mercury banyak dipakai untuk bahan campuran kosmetik, dan
sudah bukan rahasia lagi bahwa mercury yang tercampur dalam produk pemutih mampu
menghambat melanin yang dapat mencerahkan kulit dan memutihkan serta membuat kulit
lebih bersinar atau glowing istilah jaman sekarang, banyak wanita yang ingin mendapatkan hasil
yang instan sehingga memakai produk yang mengandung bahan mercury, tetapi tidak
memikirkan efek negative dalam jangka panjangnya.

Kandungan yang ada didalam kosmetik yang dicampur dengan bahan yang mengandung
mercury dapat membuat fungsi otak terganggu, dan dapat menyebabkan kanker kulit,
kandungan mercury dalam kosmetik bisa masuk kedalam tubuh dan menyebabkan kanker yang
dapat menyebar keseluruh tubuh.

Bahkan mercury akan membuat kulit terasa panas dan seperti tebakar sehingga kulit
biasanya akan terkelupas dan menggantinya dengan kulit yang baru yang lebih putih dan kenyal
itu semua karena efek dari mercury yang terkandung dalam kosmetik.

Pemakaian dalam jangka Panjang akan menyebabkan kulit mengalami warna putih
pucat dan akan menimbulkan flek hitam Adapun gejala lain yang di timbulkan yaitu iritasi pada
kulit yang menyebabkan kulit menjadi gatal kemerahan dan akan membuat ruam pada kulit.

Kemudian akan dapat mempangaruhi sistem pencernaan ,ginjal maupun saraf hal ini
disebabkan oleh pemakaian kosmetik yang mengandung mercury yang mampu menembus kulit
dan masuk kedalam tubuh sehingga dapat menimbulkan kerusakan pada organ – organ yang di
sebutkan di atas tadi, nah setelah tahu dampak pemakaian kosmetik yang berbahan mercury
apakah anda masih ingin mencobanya?, sebaiknya tetap menggunakan produk kosmetik yang
aman agarv tidak menimbulkan masalah di kemudian hari.