in

Metode Produksi yang Digunakan Untuk Pembuatan Tart Pie

Tart Pie. Foto: Betty Cooker.

Tart pie hampir mirip dengan pie, karena sama-sma short pastry, tapi tart lebih berhubungan dengan jenis pastry eropa yang ringan, biasanya kurang dari 2,5cm tebalnya dan umumnya berpenampilan warna warni. Namun banyak juga menyebutkan bahwa rart pie terbuka dengan isi buah-buahan.

Penampilan biasanya tergantung pada pola susunan buah-buahan.tartlet pada dasarnya sama dengan tart tetapi disiapkan dalam ukuran kecil untuk porsi untuk peroranga. Cetakan pie dengan produk tart dan tartlet juga berbeda yaitu lebih dangkal dibandingkan dengan cetakan pai.

Pnggir tart pie dibentuk atau dihias karena tart biasanya dipindahkan dari cetakan sebelum disajikan. Tart tidak harus berbentuk bundar, bentuk bujur sangkar atau empat persegi panjang juga ada, terutama apabila digunakan puff pastry sebagai pengganti.

Tart mengandung isi lebih sedikit ketimbang pie. Untuk itu cita rasa adonan sangat penting, meskupun adonan pai biasa dapat digunakan, namun adonan yang lebih kaya dengan cita rasa aroma mentega atau butter merupakan pilihan yang baik, adonan sedikit lebih keras disbanding dengan pai yang diperkaya, sehingga kebanyakan digunakan untuk tartlet satu orang saja.

Selama proses harus mudah digilas dan tidak mudah pecah, tidakmudah tengik, pada produksi akhir short harus konsisten dna kue tidak keras saat dimakan, contoh pada dasar tart atau tarllet cita rasa yang baik, dapat disimpan lama dalam keadaan segar jika produk yang digunakan stabil.