in

Rekomendasi Film Perampokan Paling Seru di Netflix

Ilustrasi. Pexel.

Film bergenre kriminal dengan aksi perampokan selalu menarik untuk ditonton. Keseruan dalam aksi perampokan dan pengejaran selalu membuat penonton tegang. Di Netflix, ada beberapa film bertema perampokan yang menjadi favorit penonton. Berikut uraiannya.

Army of Thieves (2021)

Film perkuel dari Army of the Dead karya Zack Snyder ini berlatar enam tahun sebelum kejadian dalam Army of the Dead. Kisahnya mengikuti sekelompok orang yang berusaha mengambil uang di kasino besar di Las Vegas.

Hanya saja, mereka harus melewati para zombie yang memenuhi Las Vegas untuk bisa membobol kasino tersebut. Dalam melancarkan aksi ini, Ludwig Dieter (Matthias Schweighofer) si ahli pembobol brankas ditemani Gwendoline (Nathalie Emmanuel) dan beberapa rekan yang lain.

Red Notice (2021)

Perampokan yang dilakukan Sarah (Gal Gadot) terbilang sangat luar biasa karena ia selalu berhasil lolos. John Hartley (Dwayne Johnson) seorang agen FBI terus berupaya melakukan serangkaian jebakan demi menangkap Sarah. Namun lagi-lagi aksinya gagal total.

Tak habis akal, John pun menggaet seorang pencuri lain bernama Nolan Booth (Ryan Reynold) untuk membantunya menjebak Sarah.

The Pirates: The Last Royal Treasure (2022)

Rekomendasi film perampokan di Netflix berikutnya adalah The Pirates, tentang kru bajak laut dan bandit Dinasti Joseon yang pemberani.

Dengan latar kisah tahun 1388, baik itu kru bajak laut dan si bandit, keduanya sama-sama berupaya mencari bongkahan harta karun kerajaan yang hilang di laut.

Kedua tim tersebut terus berusaha supaya harta karun yang berisi emas bisa diselamatkan. Akan tetapi, keduanya juga harus menghadapi para perompak dari Jepang.