in

Rencana Evander Holyfield vs Mike Tyson Jilid III Batal Terlaksana

Mike Tyson dan Evander Holyfield, dua eks juara dunia tinju kelas berat. Foto: Getty Images

Wacana pertarungan sengit Evander Holyfield vs Mike Tyson Jilid III sempat berhembus. Akan tetapi, Evander Holyfield menutup peluang digelarnya duel kontra Mike Tyson untuk yang ketiga kalinya ini.

The Real Deal menilai sudah terlambat menghadapi Iron Mike. Sebagaimana diketahui Holyfield dan Tyson sudah dua kali bertemu di ring tinju pada 1996 dan 1997. Holyfield berhasil menyapu bersih seluruh kemenangan.

Pertarungan Holyfield vs Tyson jilid II pada 28 Juni 1997 bahkan berakhir kontroversial. Si Leher Beton didiskualifikasi setelah menggigit telinga Holyfield pada ronde ketiga. Duel itu pun tenar disebut ‘The Bite Fight’.

Kedua petinju itu kemudian dirumorkan bakal bertemu lagi pada pertengahan 2020. Hal ini tidak lepas dari keinginan Holyfield dan Tyson untuk comeback dan menggelar pertarungan eksibisi.

Evander Holyfield mengklaim pihaknya telah mengadakan komunikasi dengan Mike Tyson untuk mempersiapkan pertarungan ketiga mereka. The Real Deal bahkan memprediksi keuntungan yang didapatkan dalam duel itu mencapai 200 juta dolar AS.

Kendati demikian, duel Holyfield vs Tyson jilid tiga tidak terlaksana hingga saat ini. Keduanya malah comeback dengan menghadapi lawan berbeda.

Holyfield bertarung melawan Vitor Belfort di laga eksibisi pada September 2021. Sementara itu, Tyson bentrok dengan Roy Jones Jr setahun sebelumnya.

Holyfield angkat bicara soal pertarungan ketiga melawan Tyson yang tak kunjung terlaksana. Menurutnya, duel itu sudah tidak memungkinkan karena kedua belah pihak tak dapat mencapai kesepakatan.

“Sudah terlambat. Saya sudah selesai sekarang,” ujar Evander Holyfield kepada TMZ Sport soal wacana naik ring kontra Mike Tyson jilid tiga.