Rosemary tak hanya digunakan untuk memberikan aroma pada masakan, tapi juga dipercaya memiliki banyak khasiat untuk kesehatan tubuh. Ada beragam manfaat tanaman rosemary bagi kesehatan, mulai dari meningkatkan sistem kekebalan hingga menjaga fungsi otak untuk memaksimalkan daya ingat. Berikut uraiannya.
Antiinflamasi
Kadar antioksidan dalam rosemary cukup tinggi sehingga efektif sebagai agen antiinflamasi untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mengontrol sirkulasi darah.
Hasil laboratorium menunjukkan, rosemary kaya antioksidan mampu memainkan peran penting dalam menetralkan partikel berbahaya atau radikal bebas pada tubuh.
Meredakan stres
Aromaterapi atau minyak esensial berbahan dasar rosemary diklaim mampu membantu meredakan stres serta mengatasi gangguan kecemasan berlebih. Sementara dari hasil penelitian disebutkan bahwa efek aromaterapi rosemary bisa memperbaiki kualitas tidur. Akan tetapi penelitian tersebut masih harus dikaji lebih dalam lagi.
Meningkatkan sistem imun
Manfaat tanaman rosemary bagi kesehatan juga dikaitkan terhadap peningkatkan sistem imunitas tubuh. Pada tanaman rosemary terdapat kandungan asam karnosik dan asam rosmarinat yang cukup kuat serta bersifat antibakteri, antivirus, dan antimikroba.
Menjaga fungsi otak
Tanaman rosemary banyak dimanfaatkan untuk keperluan membuat minyak esensial. Dari hasil penelitian, minyak rosemary ini bisa meningkatkan kinerja kognitif secara signifikan.
Menjaga kesehatan mata
Komponen fitokimia terkandung dalam rosemary berfungsi untuk menjaga kesehatan mata. Hasil penelitian menyebut senyawa asam karbonat rosemary memainkan peran dalam melindungi mata dari risiko penyakit degenerasi makula akibat pertambahan usia.