Memiliki rumah sendiri merupakan suatu hal yang diharapkan oleh banyak orang. Namun, jika kamu masih berangan-angan untuk mempunyai rumah sendiri, pastikan agar segera membuatnya menjadi kenyataan.
Sebab, memiliki rumah sendiri dapat memberikan beragam keuntungan atau manfaat yang membuat kehidupanmu jadi jauh lebih baik.
Berikut deretan manfaat yang bisa didapatkan jika punya rumah sendiri, sebagaimana dikutip dari beberapa sumber.
- Lebih aman
Apabila tinggal rumah sendiri, kamu pasti akan merasa lebih aman, ketimbang mengontrak atau menyewa rumah milik orang lain.
Saat punya rumah milik sendiri, kamu dapat bebas untuk mendekorasi, merenovasi, atau mengecat ulang rumahmu. Tak hanya itu, memiliki rumah sendiri akan membuatmu terbebas dari biaya sewa yang cenderung naik pada setiap tahunnya.
- Investasi yang menjanjikan
Keuntungan punya rumah sendiri berikutnya adalah bisa menjadi investasi yang menjanjikan, mengingat harga rumah akan terus meningkat setiap tahunnya.
Namun, ketika kamu terus-menerus menunda rencana membeli rumah, maka itu akan membuatmu semakin sulit untuk menjangkau rumah impian yang diinginkan.
- Meningkatkan gengsi
Punya rumah sendiri tentunya dapat membuat bangga, apalagi kalau kamu masih muda dan belum menikah. Namun, saat punya rumah sendiri, ini dapat menaikkan gengsi di mata orang lain. Bahkan, saat main ke rumah calon mertua, memiliki rumah sendiri akan menambah nilai plus tersendiri.
- Punya privasi
Keuntungan punya rumah sendiri selanjutnya adalah memiliki privasi, yang mana hal itu bisa sulit didapat apabila masih menumpang di rumah orang tua maupun mengontrak.
Privasi merupakan hal utama yang perlu dicari oleh setiap orang. Sebab, mungkin ada unsur yang sensitif di dalamnya dan harusnya tidak boleh diketahui oleh orang lain.
Jika sudah memiliki rumah sendiri, itu berarti kamu juga membeli lahan privasi yang tidak ternilai harganya.
- Bisa jadi warisan atau bisnis
Keuntungan lain dari memiliki rumah sendiri adalah bisa menjadikannya sebagai bisnis untuk dikontrakkan atau dijadikan kos-kosan. Selain itu, rumah yang kamu miliki juga bisa dijadikan sebagai warisan untuk anak-anakmu nantinya.