Menyimpan ikan atau makanan lain yang berbau amis turut menyebabkan munculnya bau amis terhadap kulkas. Selain menghadirkan bau yang mengganggu, bau amis bisa menular ke bahan makanan lainnya yang disimpan di dalam kulkas.
Untungnya, ada cara menghilangkan bau amis di dalam kulkas sehingga membuatnya kembali bersih dan bebas bau.
Seperti dikutip dari Sunlight, Rabu (7/9/2022), berikut cara menghilangkan bau amis di dalam kulkas.
Alat dan bahan yang perlu disiapkan
- Mangkuk
- Spons cuci piring bersih
- Kain lap bersih
- Soda kue
- Sabun cuci piring
- Vanila
- Arang
Cara mengaplikasikan
- Matikan kulkas
- Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah mencabut kabel steker kulkas terlebih dahulu, kemudian kosongkan isi di dalam kulkas.
- Keluarkan semua bahan makanan maupun minuman yang disimpan di dalam kulkas yang berbau amis. Keluarkan juga rak yang ada di dalam kulkas.
- Hilangkan bau amis dengan soda kue dan sabun cuci piring
- Sediakan mangkuk yang berisi air hangat lalu campurkan baking soda atau soda kue dan sabun pencuci piring secukupnya.
- Celupkan spons pencuci piring yang bersih ke dalam larutan yang soda kue dan sabun cuci piring yang sudah dibuat, kemudian usapkan ke seluruh permukaan kulkas, termasuk bagian dalam juga pintu kulkas.
- Gunakan lap kering untuk mengeringkan bagian kulkas yang sudah diberi larutan pembersih tadi hingga kering.
- Manfaatkan vanili atau arang
- Ambil sedikit vanili dan taburkan ke atas kain lap kering, kemudian lap lagi bagian di dalam kulkas.
- Kamu juga bisa meletakkan arang yang dialasi oleh kertas koran ke dalam kulkas selama satu hari (semakin lama semakin baik) atau sampai baunya hilang.
- Gunakan kantong teh bekas
Selain langkah-langkah di atas, ada satu lagi cara menghilangkan bau amis di dalam kulkas, yakni menggunakan kantong teh bekas.
Letakkan kantong teh bekas di piring atau mangkuk, kemudian masukkan ke dalam kulkas dan biarkan hingga semua bau diserap.
Jika sudah, tutup pintu kulkas untuk beberapa saat sampai kering dengan sempurna.