in

Resep Ayam Goreng Korea

Bahan:
15 sayap ayam, potong menjadi 2 bagian
1 bungkus tepung bumbu putih
Minyak goreng secukupnya

Bahan saus:
3 siung bawang putih cincang
6 sdm cuka
450 ml air
6 sachet cabai bubuk
12 sdm gula
Wijen untuk taburan
Daun bawang rajang halus

Cara membuat:
1. Cuci bersih potongan ayam.
2. Balurkan ayam dalam tepung bumbu putih sambil ditekan sedikit agar tepung menempel sempurna.
3. Goreng ayam dalam minyak panas, biarkan 1-2 menit sebelum dibalik, goreng hingga kuning kecokelatan.
Angkat dan tiriskan.
4. Buat saus: panaskan air, tambahkan cuka, bawang putih, gula, dan bubuk cabai, aduk rata hingga mendidih.
5. Campurkan 2 sdt tepung bumbu putih dengan 4 sdm air, masukkan dalam saus, aduk hingga mengental.
6. Campurkan sebagian ayam goreng dengan saus. Aduk hingga rata. Taburkan wijen dan daun bawang. Biarkan sebagian ayam tanpa saus. Siap dihidangkan.