in

Soal Peran di House of the Dragon, Ini Kata Elizabeth Olsen

House of the Dragon.

Elizabeth Olsen menjawab rumor soal dirinya yang disebut ikut berperan di serial House of the Dragon.

“Aku tidak tahu bagaimana hal-hal itu, rumor seperti itu bisa dimulai, dan orang-orang berpikir kalau rumor itu benar,” kata Elizabeth Olsen kepada ET.

Olsen sempat menjalani audisi untuk peran Khaleesi alias Daenerys Targaryen di Game of Thrones. Namun, peran tersebut akhirnya jatuh kepada Emilia Clarke untuk serial HBO tersebut.

“Audisi untuk peran yang kita impikan jelas menyenangkan. Namun yang aku dengar itu sudah diumumkan, jadi membuatnya jauh lebih aneh,” kata aktris 33 tahun itu.

Elizabeth Olsen memperjelas kabar tersebut setelah muncul isu dari kabar beberapa orang. Mereka menanyakan kepada adik dari Olsen bersaudara apakah rumor tersebut sudah menjadi kenyataan.

“Aku sama sekali tak pernah mendengar hal semacam itu,” kata Olsen menampik rumor tersebut.

Walau begitu, Olsen tetap terbuka dan bersenang hati jika suatu hari rumor tersebut menjadi kenyataan.

“Tentu saja, iya. Apapun yang layak untuk diceritakan, itu kisah yang sangat bagus, inovatif, dan memiliki banyak karakter yang hebat,” katanya.

House of the Dragon mencetak sejarah HBO sebagai serial dengan penonton terbanyak dalam penayangan perdana.

Serial tersebut, berdasarkan data dari Warner Bros. Discovery, disaksikan 9,99 juta penonton lewat HBO dan HBO Max saat tayang perdana pada Minggu (21/8).

Angka tersebut bertambah menjadi 20 juta setelah empat hari penayangan perdana di HBO.

Serial House of the Dragon memiliki fokus utama tentang perang saudara di antara klan Targaryen, penguasa Tujuh Kerajaan Westeros. Perang saudara yang dikenal sebagai Dance of the Dragons berlangsung pahit dan brutal.