in

Gak Kalah, 6 Hotel Bandara Mewah di Dunia

Hotel yang ada dibandara memang jarang dimasukan menjadi rekomendasi atau tujuan penginapan ketika sedang berlibur menggunakan transportasi pesawat terbang. Namun, tidak ada salahnya jika mencoba salah satu hotel badara.

Rupanya hotel bandara tidak ingin kalah dengan hotel yang ada diluar bandara, terus memperbaharui reputasinya agar dapat menarik perhatian para pengunjung terutama yang akan melakukan penerbangan transit.

1. Crowne Plaza Changi Airport

Pertama, hotel Crowne Plaza yang terdapat di bandara Singapura ini merupakan salah satu gedung paling dikenali di Singapura. Bahkan hotel ini menjadi hotel terbaik di dunia dan memenangkan penghargaan. Hotel ini menghubungkan bandara Changi dengan mal, toko retail, restoran dan lainnya.

Pemandangan yang tidak kalah cantik dengan setuhan tropis dan kolam renang. Tidak jauh dari Crowne Plaza terdapat Jewel Changi Airport yang merupakan kompleks perbelanjaan dan hiburan dengan tema alam, mulai dari terbang di Manulife Sky Nets, trampolin raksasa hingga air terju tertinggi di dunia, HSBC Rain Vortex.

2. citizenM Schiphol Airport

Hotel bandara yang terletak di Amsterdam ini menawarkan kenyamanan maksimal dari sibuknya aktivitas penerbangan di Amsterdam Schiphol. Terdapat akomodasi kontemporer ini memiliki konsep pod-hotel dan berbagai layanan dan fasilitasbta akan menyegarkan.

3. Movenpick Hotel Bahrain

Hotel ini sangat cocok bila ada ingin mengilangkan stress atau beristirahat sejenak akibat delay atau transit. Karena hotel ini sudah berbintang 5 dengan peraih penghargaan hospitality kelas dunia.

Menawarkan lokasi strategis dengan atmosfer mirip oasis gurun daripada tempat transit, adanyan infinity pool seluas 576 meter dan bertualang gastronomi lengkap dengan demo live cooking. Ditambah lagi terdapat sauna dan Arad Bay Lagoon semakin lengkap peristirahatan.

4. Cordis, Beijing Capital Airport

Hotel yang memiliki jarak cukup dekat dengan dari bagian tembok Mutianyu menawarkkan layanan concierge dimana menyediakan fast-track itinerary untuk menjelajahi Beijing. Selain itu dekat dengan wisata lokal dan baear di Ming Court.

5. Naumi Auckland Airport Hotel

Orang yang menyukai seni akan sangat betah jika berada di hotel ini, Naumi Auckland Airport Hotel unik yang memiliki nuasa gemas dan memberikan kesan menghidupkan kembali para traveler yang lelah.

Terdapat kolam outdor, lapangan golf hingga bar yang menyuguhkan makanan manis. Hotel yang berada 4 km dari bandara sangat memprioritaskan kenyamanan saat istirahat para tamu.

6. STF Jumbo Stay Stockholm

Hotel unik ini menyulap pesawat menjadi akomodasi yang menyenangkan dimana STF Jumbp Stay Stockholm merupakan boeing 747 yang dirombak dan menawarkan akomodasi tak biasa yaitu pemandangan runaway.