Belakangan Ariel Tatum mengumumkan jika dirinya menjadi perwakilan pertama dari Indonesia yang berjalan di runaway Paris Fashion Week 2023. Sampai hari ini, Ariel Tatum menjadi tranding topic diberbagai media sosial.
Pada momen tersebut Ariel Tatum tampil dengan balutan gaun berwarna merah beaksen puff sleeves da vneckline yang cukup rendah semakin cocok dengan kepribadiannya yang anggun dan elegan saat melakukan runaway.
Ariel Tatum menjadi perwakilan dari Indonesia untuk Le Défilé L’Oréal Paris dengan tema ‘Walk Your Work’. Namun, selain Ariel Tatum terdapat konten kreator Indonesia yang bersama Ariel Tatum, Tamara Dai.
Le Défilé L’Oréal Paris sudah menjadi salah satu bagian dari Paris Fashion Week selama 5 tahun. Namun, Fashion Show ini mengisyaratkan untuk merayakan kecantikan, kekuatan serta potensi perempuan.
Le Défilé L’Oréal Paris dilaksanakan di jantung kota Paris yaitu École Militaire yang menyimpan semua peralatan militer dan simbol keunggulan Perancis. Sehingga memperkuat tema yang diangkat oleh L’Oréal Paris.
Ariel Tatum berjalan bersama perempuan tangguh lainnya yang menjadi perwakilan setiap negara di Paris Fashion Show Le Défilé L’Oréal, seperti Leïla Bekhti, Marie Bochet, Cindy Bruna, Gemma Chan, Nikolaj Coster-Waldau, Luma Grothe, Liya Kebede, Katherine Langford, Eva Longoria, Andie MacDowell, Aja Naomi King, Nidhi Sunil, Soo Joo Park, Aishwarya Rai, Camille Razat, Bebe Vio, dan Yseult.