in

Blake Shelton Resign dari The Voice

Blake Shelton di The Voice. Foto: WKWC.

Musisi country Blake Shelton memutuskan resign dari The Voice Amerika Serikat setelah menjadi juri dan pelatih acara pencarian bakat tersebut sejak 2011 silam.

Dalam pernyataan di Instagram Rabu (12/10) waktu Indonesia, Shelton menjelaskan alasan ia mundur dari acara yang sudah dibintangi 12 tahun terakhir itu.

“Saya sudah bergelut dengan hal ini untuk sekian lama dan saya telah memutuskan inilah waktunya saya untuk mundur dari The Voice setelah musim depan. Acara ini telah mengubah hidup saya di berbagai aspek menjadi lebih baik dan acara ini akan selalu terasa seperti rumah bagi saya,” katanya.

Shelton menyebut dalam 12 tahun terakhir, ia sudah mengalami berbagai momen luar biasa semasa menjadi juri acara tersebut.

Ia juga berterima kasih kepada seluruh kru The Voice, produser, penulis, musisi, katering, dan semua yang terlibat dalam acara tersebut.

“Saya punya kedekatan yang erat dengan [pembawa acara] Carson Daly dan setiap rekan pelatih saya selama bertahun-tahun, termasuk istri saya Gwen Stefani!” lanjut dia.

Shelton juga mengaku bangga kepada para peserta juga alumni The Voice yang telah memamerkan seluruh bakat mereka selama 12 tahun terakhir.

Ia meminta kepada penggemar untuk tetap mendukung acara tersebut dan siapapun yang berusaha mengejar mimpi mereka dengan mengikuti ajang pencarian bakat.