Menghilangkan tahi lalat yang muncul di permukaan kulit dapat dilakukan secara alami maupun operasi. Walau tak berbahaya dan tidak mengindikasikan penyakit tertentu, kebanyakan orang mencari cara menghilangkan tahi lalat.
Warna tahi lalat yang gelap kecokelatan atau kehitaman bahkan sering disertai tekstur tidak rata membuat sebagian orang ingin menghilangkannya.
Penyebab Munculnya Tahi Lalat
Tahi lalat disebabkan oleh terbentuknya melanosit di satu area permukaan kulit. Secara normal, melanosit seharusnya membentuk pigmen kulit yang merata di seluruh permukaan kulit.
Saat pigmen tak mampu menyebar, mereka menumpuk di satu titik. Efeknya, pigmen yang berkumpul membentuk warna gelap berbintik atau disebut tahi lalat.
Berikut beberapa cara menghilangkan tahi lalat.
Campuran soda kue dan minyak jarak
Oleskan campuran soda kue dan minyak jarak dengan perbandingan 1:1, ini dipercaya bisa membantu memudarkan tahi lalat di area badan dalam beberapa minggu.
Anda cukup mengoleskan di area yang ada tahi lalat. Proses ini dilakukan setiap hari sampai tahi lalat tersebut memudar atau warna gelapnya tersamarkan.
Tea tree oil
Tea tree oil memiliki sifat anti-inflamasi dan antimikroba. Selain ampuh mengempiskan jerawat meradang, tea tree oil juga efektif memudarkan tahi lalat. Walau demikian, cara ini tidak bisa menjamin sepenuhnya tahi lalat hilang. Selain itu, pastikan mengoleskan secara teratur dan hati-hati, serta tidak berlebihan.
Operasi
Cara menghilangkan tahi lalat yang ampuh dan efektif dengan menggunakan tindakan operasi atau bedah laser. Cara ini disarankan untuk jenis tahi lalat besar dan tumbuh menonjol.
Tindakan operasi minor ini dapat mengikis tahi lalat hingga ke akar sampai bersih. Tapi setelah itu, Anda harus melakukan perawatan lanjutan supaya hasilnya maksimal.